
Iriana Jokowi tampil casual dan edgy saat mendampingi Presiden Joko Widodo (Foto: Istimewa)
Jakarta - Setelah beberapa waktu lalu Ibu Negara Iriania Widodo mencuri perhatian dengan penampilan casualnya, hari ini fashion yang dikenakan Iriani kembali memikat
Diketahui, Iriana bersama Presiden Joko Widodo sedang bertolak menuju Provinsi Jawa Timur untuk melakukan sejumlah kunjungan kerja.
Melansir dari Instagram Presiden Jokowi Sabtu (27/10) Iriana nampak memakai kemeja berwarna putih. Senada dengan sang istri, Jokowi juga memakai kemeja warna putih.
Tak hanya tampil senada dengan suami, Iriana melengkapi penampilannya dengan celana kulot warna khaki dan scarf berwarna senada. Tampak padu- padan yang casual namun tetap edgy.
Tak lupa style rambut, Iriana tampak anggun dengan model cepol, sepasang anting mutiara yang selama ini jadi accessories statement menghiasi telinga.
Sebagaimana yang kita tahu, Iriana kerap tampil cantik dalam berbagai acara. Penampilan Iriana dengan sneaker dan kemeja kali ini menarik perhatian para Netizen.
Supermodel 90-an Christy Turlington Bintangi Kampanye `Kekuatan Wanita` Donna Karan New York
Iriania Jokowi Fashion Joko Widodo