| Rabu, 10/10/2018 10:01 WIB
Daniel Mananta yang memerankan sosok Ahok (Foto: Instagram/Daniel)
Jakarta- Cuplikan adegan Daniel Mananta memerankan tokoh Ahok di film A Man Called Ahok sudah bisa disaksikan melalui akun YouTube TUTA (The United Team of Art) Films.
Dalam cuplikan adegan berdurasi 1 menit tersebut,
Daniel Mananta terlihat memerankan sosok
Ahok sedang berada dalam sebuah rapat dengar pendapat.
Banyak dari penonton teaser mengaku tak sabar lagi untuk menyaksikan aksi
Daniel Mananta dalam memerankan tokoh
Ahok di film A Man Called
Ahok. Seperti yang terangkum dalam kolom komentar di teaser yang Daniel unggah dalam Instgramnya.
@aldillarahmaputri:
Pengen nonton, gak sabar
@gitaa_simamora:
GA Sabar banget nungguin ini film berkelas tayang@itspradytaa:
Can’t wait! Gak sabar lihat hasil kerja keras Daniel. Tanggung jawab yg besar@nini_elisabeth:
Yeayy Siap Nonton, Wajib ni. yg gw tunggu2, love pak
@staykoy:
Gw merinding bang liat liat lu berperan sebagai bpk.basuki (Ahok) @lanjulferi:
Cocok banget mas Daniel memerani seorang Ahok sudah bisa dong masuk ke dunia politikA Man Called
Ahok sendiri merupakan sebuah film drama biopic yang dibesut oleh sutradara muda Putrama Tuta dan diangkat ke film berdasarkan buku dengan judul sama karya Rudi Valinka.
Film ini bercerita pada perjuangan seorang anak lelaki hingga menjadi pria dewasa yang tanpa henti selalu berusaha demi kebenaran yang dia yakini.
Dedikasi seorang ayah terhadap keluarga dan masyarakat sehingga membentuk karakter seseorang secara mendalam, dan membawanya menjadi sosok pemimpin berintegritas.
Meski bagi sebagian orang cara bekerja dan gaya bicaranya dianggap kontroversial, namun
Ahok berhasil membawa angin perubahan pada setiap masa kepemimpinannya di manapun.
Saat ditemui di bilangan Kemang Jakarta Selatan, Putrama Tuta selaku sutradara menjelaskan, “Saat ini, film A Man Called
Ahok sudah dalam proses paling akhir penyelesaian di tahap pasca produksi.
Dan semuanya sesuai dengan jadwal yang telah direncanakan dari awal tahap pra produksi.” Sebelumnya, teaser film A Man Called juga telah resmi dirilis di YouTube pada awal September silam.
Teaser ini telah menjadi bahan perbincangan umum, utamanya di kalangan netizen. Rencananya film A Man Called
Ahok akan rilis secara nasional pada 8 November mendatang.
KEYWORD :
Daniel Mananta Film Ahok