Senin, 29/04/2024 11:32 WIB

Impian Itang Yunasz Terwujud Melalui "Allea"

Sejak lama Itang Yunasz bermimpi bisa mendandani perempuan Indonesia dari segala lapisan dengan gaya stylish dan santun.

Itang_yunasz

Jakarta - Dalam perjalanannya sebagai desainer yang sudah lebih dari 35 tahun, Itang Yunasz mewujudkan cita-citanya melalui beberapa labelnya, antara lain: “Itang Yunasz” lini utamanya untuk kelas atas, “Itang Yunasz Ready-to-Wear” untuk pasar kelas menengah ke atas, “SZ” khusus busana kasual untuk kelas menengah,“Kamilaa by Itang Yunasz” untuk kelas menengah ke bawah, kini kolaborasidengan Alzara, Itang Yunasz meluncurkan “ALLEA ITANG YUNASZ” yang menyasar kelas menengah.
 
ALLEA ITANG YUNASZ merupakan hasil kolaborasi Itang Yunasz dengan PT. Planet Selancar Mandiri yang telah lebih dari 20 tahun menekuni bisnis retail fashion melalui gerai Planet Surf. Sejak 2017 lalu, Planet Selancar Mandiri menambah fokus retailnya  pada  busana muslim melalui tiga gerai Alzara yang telah ada di Makassar, Pare-pare dan di Irian Jaya.


 
“Kerja sama kami dengan desainer senior Itang Yunasz adalah bentuk keseriusan kami mengeksplor pasar busana muslim yang kami nilai membutuhkan penanganan profesional mulai dari hulu sampai hilir,” ujar CEO Allea Itang Yunasz Yunita Susanti dalam peluncuran Allea di Jkarta, Rabu (14/3)

Di koleksi perdananya ALLEA ITANG YUNASZ menghadirkan 11 desain print berpalet warna alam dengan lebih dari 90 desain busana meliputi blouse,  tunik, gamis, kaftan, celana panjang, celana kulot, long skirt,  dan long outer yang kesemuanya dapat dipadupadankan. Sebagai penyempurna penampilan sebanyak 145 desain scarves juga diluncurkan di sesi pertama ini.
 
Ragam koleksi ini  sudah bisa diperolehdi tigabutik Alzara (satu di Makassar, satu di Pare-pare, dan satu di Jayapura) dan juga tersedia on-line di www.alzara.id.

KEYWORD :

Itang Yunasz




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :