David Silva dan Pep Guardiola
Jakarta - Pelatih Manchester City Pep Guardiola menegaskan kompetisi Piala Liga sama pentingnya dengan Liga Premier. Piala Liga, kata Guardiola, merupakan satu dari empat titel yang diincar oleh City musim ini.
"Untuk menjadi klub besar seperti tim yang pernha saya hadapi, atau United atau Liverpool dengan sejarah mereka, Anda harus menang," kata Guardiola dilansir dari Soccerway.
"Kami memang punya penampilan bagus, namun Anda juga harus mengangkat gelar. (Piala Liga) penting, dan kami akan mencobanya," jelasnya.
Di babak selanjutnya, City akan berhadapan dengan Bristol City, tim yang secara mengejutkan mendepak Manchester United di babak sebelumnya.
"Kami akan coba memenangkan pertandingan melawan Bristol City, dan mengambil hasil terbaik di sana. Itulah satu-satunya cara yang saya tahu," katanya.
Guardiola enggan membicarakan peluang meraih treble winner musim ini. Dia memilih membicarakan laga-laga yang akan dilakoni Si Biru dalam beberapa pekan mendatang.
"Dari pengalaman saya melatih Barcelona saat kami memenangi treble, Anda tidak dapat membicarakan itu pada Januari. Itu ttidak realistis," ujar pelatih Catalan tersebut.
Liga Inggris Manchester City Guardiola