Jum'at, 11/07/2025 17:36 WIB

Akhir Pekan, IHSG Dibuka Naik 34 Poin

Usai bel dibunyikan, IHSG naik 0,49 persen atau 34,04 poin ke level 7.039

Ilustrasi IHSG

Jakarta, Jurnas.com - Pembukaan perdagangan akhir pekan, Jumat (11/7/2025), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat ke level 7.039.

Usai bel dibunyikan, IHSG naik 0,49 persen atau 34,04 poin ke level 7.039.

Sebanyak 215 saham harganya naik, 149 saham harganya turun dan 230 saham lain harganya stagnan.

Total volume saham yang diperdagangkan sebanyak 1,52 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp1,05 triliun, dan ditransaksikan sebanyak 172.497 kali.

Tiga jajaran saham top gainers terdapat saham PT Indokripto Koin Semesta Tbk (COIN) yang naik 34,07 persen ke level Rp244, PT Trimitra Trans Persada Tbk (BLOG) naik 25,00 persen ke level Rp390 dan PT Chandra Daya Investasi Tbk (CDIA) naik 24,00 persen ke level Rp400.

Sedangkan pada daftar top losers, saham PT Mandala Multifinance Tbk (MFIN) turun 14,71 persen ke level Rp1.420, PT Diastika Biotekindo Tbk (CHEK) turun 14,53 persen ke level Rp147 dan PT Prima Multi Usaha Indonesia Tbk (PMUI) turun 14,38 persen ke level Rp131.

KEYWORD :

IHSG Saham Transaksi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :