
Penyerang sayap Manchester United, Alejandro Garnacho (Foto: Sportsmole)
Jakarta, Jurnas.com - Manchester United dilaporkan sedang mempersulit kepergian Alejandro Garnacho di bursa transfer musim panas ini akibat banderol harga yang tinggi.
Pemain internasional Argentina tersebut kabarnya sudah diberi lampu hijau oleh pelatih kepala Ruben Amorim untuk meninggalkan Old Trafford. Beberapa klub top Eropa seperti Chelsea, Aston Villa dan Napoli dikabarkan tertarik untuk merekrutnya.
Garnacho, yang baru berusia 21 tahun, telah tampil dalam 144 laga bersama Setan Merah dengan catatan 26 gol dan 22 assist di semua kompetisi. Di musim 2024/2025 saja, ia mencetak 11 gol dan 10 assist dari 58 pertandingan.
Akan tetapi, hubungan antara Garnacho dan Amorim dikabarkan memburuk menjelang akhir musim. Puncaknya terjadi saat Garnacho hanya duduk di bangku cadangan pada laga final Liga Europa melawan Tottenham Hotspur.
Kekecewaannya setelah laga itu bahkan membuatnya dan sang agen melontarkan reaksi keras di media sosial.
Ketegangan semakin meningkat ketika Garnacho sempat mengunggah foto dirinya mengenakan jersey Aston Villa bertuliskan nama Marcus Rashford. Unggahan tersebut dikabarkan membuat para petinggi klub tidak senang.
Meski hubungan tidak harmonis dan adanya keinginan untuk hengkang, jurnalis Ben Jacobs mengungkapkan bahwa Manchester United tetap bersikukuh dengan harga 60 juta euro untuk Garnacho.
Lebih lanjut, harga tinggi ini diyakini membuat banyak klub mundur perlahan meskipun ketertarikan terhadap sang pemain cukup besar.
Garnacho masih memiliki kontrak di Old Trafford hingga Juni 2028, sehingga secara posisi tawar, United cukup kuat.
Namun, keinginan kuat sang pemain untuk pergi serta kebutuhan klub dalam mengumpulkan dana segar membuat situasinya menjadi rumit.
Garnacho dijadwalkan kembali ke pusat latihan Carrington pada pekan depan bersama skuat utama. Meski demikian, masih belum jelas apakah ia benar-benar akan bergabung mengingat ketegangan yang terjadi.
Manchester United saat ini tengah fokus membentuk ulang lini serang mereka dengan mendatangkan Matheus Cunha dan dikabarkan hampir menyelesaikan kesepakatan untuk Bryan Mbeumo.
Dalam proses ini, Garnacho masuk dalam daftar pemain yang akan dilepas untuk mendanai aktivitas transfer klub.
Dengan harga 60 juta euro yang masih dipertahankan, kecil kemungkinan ada klub yang bersedia membayar semahal itu.
Jika United benar-benar ingin melepasnya, penurunan harga tampaknya tak bisa dihindari.
KEYWORD :Alejandro Garnacho Manchester United Ruben Amorim