Sabtu, 17/05/2025 22:42 WIB

17 Ucapan Hari Buku Nasional yang Penuh Makna dan Inspiratif

Hari Buku Nasional atau Harbuknas yang diperingati setiap 17 Mei merupakan sebuah momentum penting untuk mengingat kembali peran buku sebagai inspirasi sekaligus momentum menyebarkan semangat literasi.

Hari Buku Nasional 2025 - Ilustrasi 17 Ucapan Hari Buku Nasional yang Penuh Makna dan Inspiratif (Foto: IKAPI)

Jakarta, Jurnas.com - Hari Buku Nasional atau Harbuknas yang diperingati setiap 17 Mei merupakan sebuah momentum penting untuk mengingat kembali peran buku sebagai inspirasi sekaligus momentum menyebarkan semangat literasi. Salah satu cara untuk merayakannya ialah dengan berbagai ucapan mengenai peringatan atau momen tahunan yang telah diperingati sejak tahun 2002 tersebut.

Ucapan-ucapan seperti "Selamat Hari Buku Nasional ke-23! Mari hidupkan kembali semangat membaca demi masa depan yang lebih cerdas dan beradab", itu tak hanya jadi simbol perayaan tapi juga sarana menyebarkan semangat literasi kepada khalayak luas.

Berikut adalah 10 contoh ucapan Hari Buku Nasional yang penuh makna, inspiratif, relevan, yang bisa digunakan dalam berbagai konteks, baik formal maupun informal.

"Selamat Hari Buku Nasional ke-23! Mari kita tumbuhkan budaya membaca, karena satu buku dapat membuka ribuan pintu pengetahuan."

"Selamat Hari Buku Nasional 17 Mei. Buku mungkin benda mati, tapi di dalamnya hidup ribuan pikiran, harapan, dan perubahan."

"Hari ini bukan sekadar perayaan buku, tapi juga perayaan ide, imajinasi, dan masa depan. Selamat Hari Buku Nasional 2025!"

“Selamat Hari Buku Nasional! Terima kasih para pejuang literasi yang membawa cahaya ke sudut-sudut negeri.”

"Hari Buku Nasional adalah pengingat bahwa bangsa yang besar dibangun dari masyarakat yang gemar membaca."

"Buku bukan hanya kumpulan kata, tapi kekuatan yang mampu membentuk karakter, menumbuhkan empati, dan mengubah dunia."

“Masyarakat literat adalah masyarakat yang tidak mudah ditipu.”

"Selamat Hari Buku Nasional 2025! Mari terus membaca, karena setiap halaman membawa kita lebih dekat pada pemahaman yang lebih dalam tentang hidup."

"Dengan membaca buku, kita belajar berpikir lebih tajam, merasa lebih dalam, dan bermimpi lebih tinggi. Selamat Hari Buku Nasional!"

"Selamat Hari Buku Nasional. Jadikan membaca bukan kewajiban, tapi kebutuhan yang memberi arah dan makna dalam hidup."

"Buku adalah warisan tanpa batas generasi. Bacalah, pahami, dan teruskan semangatnya. Selamat Hari Buku Nasional!"

"Setiap buku adalah jendela, dan literasi adalah cahaya. Semoga kita terus membuka keduanya."

“Selamat Hari Buku Nasional. Karena setiap buku adalah benih yang bisa menumbuhkan masa depan.”

"Membaca bukan soal mengejar jumlah halaman, tapi tentang memperluas pandangan dan memperdalam pemahaman."

“Selamat Hari Buku Nasional. Sekolah boleh selesai, tapi belajar tak pernah berhenti.”

“Buku tidak memilih pembacanya. Tapi pembaca yang bijak tahu buku mana yang akan membentuknya.”

“Selamat Hari Buku Nasional. Dengan membaca, kita bukan hanya memahami dunia, tapi juga bisa mengubahnya.” (*)

 

 

 

KEYWORD :

Ucapan Hari Buku Nasional 17 Mei Peringatan Hari Buku




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :