Sabtu, 04/05/2024 18:29 WIB

Dua Pria Diduga Teroris Jaringan Jambi Ditangkap

Kedua tersangka aktif dalam kelompok Jambi dan sering mengikuti pelatihan pembuatan bom rakitan.

Kombes Pol Martinus Sitompul

Jambi - Tim Densus 88 Antiteror Polri mengamankan dua orang terduga teroris di Jambi, pada senin (29/5) sekira pukul 16.00 waktu setempat. Dua orang berinisial M dan W saat ini masih menjalani interogasi.

Kabag Penerangan Umum Divisi Humas Polri, Kombes Martinus Sitompul mengatakan, kedua tersangka aktif dalam kelompok Jambi dan sering mengikuti pelatihan pembuatan bom rakitan. "Anggota kelompok Jambi. Ikut pelatihan perakitan bom di rumah W," ujarnya.

Peran pria M ini, kata Martinus, membantu proses pemberangkatan sejumlah orang dari Jambi dan Pekanbaru ke Filipina bagian selatan. ujarnya lagi, Jalur pemberangkatannya melalu Tolitoli, Sulawesi Tengah. " M juga aktif mengikuti latihan menembak dengan senapan angin di perkebunan milik W di Batang Hari, Jambi," ujarnya.

Sedangkan W berperan sebagai sosok yang menyediakan tempat pelatihan pembuatan bom. "Sekarang M dan W menjalani interogasi," katanya.

Penangkapan terhadap M dilakukan di Masjid yang berada sekitaran kawasan Jalan Kampung Bugis. Dalam rekaman CCTV mesjid, pria yang menggunakan baju gamis biru keluar masjid. Ketika hendak menuju sepeda motornya langsung diamankan petugas tanpa perlawanan.

 

KEYWORD :

Teroris Jaringan Jambi Bom




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :