Pelatih timnas futsal Indonesia, Hector Souto (Foto: CNN)
Jakarta, Jurnas.com - Pelatih timnas futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan dirinya belum ingin melangkah terlalu jauh dengan memikirkan babak perempat final Piala Asia Futsal 2026.
Meski sudah memastikan tiket ke fase gugur, fokus utama Souto saat ini tertuju pada laga terakhir Grup A melawan Irak.
Kepastian lolos ke perempat final didapat setelah Indonesia menundukkan Kirgiztan dengan skor 5-3 pada pertandingan kedua Grup A yang berlangsung di Indonesia Arena, Jakarta, Kamis.
Hasil tersebut membuat Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup A dengan raihan enam poin, sejajar dengan Irak yang berada di posisi kedua.
Pada babak perempat final, Indonesia berpotensi bertemu Thailand atau Vietnam dari Grup B. Namun, ketika ditanya mengenai calon lawan tersebut, Souto menegaskan pikirannya sepenuhnya tertuju pada pertandingan terdekat.
"Tahukah Anda apa yang akan saya pikirkan begitu sampai di hotel? Irak. Irak. Irak. Irak. Irak. Dan setelah Irak selesai? Yang berikutnya. Yang berikutnya. Yang berikutnya," kata Souto di mixed zone Indonesia Arena Jakarta, Kamis.
"Dan setelah yang berikutnya selesai? Jika kami pulang ke rumah? Istirahat. Jika kami tidak pulang? Yang berikutnya. Yang berikutnya. Yang berikutnya," kata dia.
Menurut pelatih asal Spanyol itu, pendekatan ideal dalam futsal adalah menatap pertandingan satu per satu. Karena laga terdekat adalah melawan Irak, maka itulah yang menjadi fokus penuh timnya.
"Futsal itu dijalani hari demi hari. Hari demi hari. Hari demi hari. Anda menyiapkan segalanya, Anda mencoba melakukan yang terbaik," kata pelatih asal Spanyol tersebut.
"Terkadang semuanya berjalan sempurna, seperti saat melawan Korea. Terkadang, seperti dalam pekerjaan Anda, ada kalanya tidak semuanya berjalan baik," kata dia.
Dalam kemenangan atas Kirgiztan, lima gol Indonesia dicetak oleh Iqbal Iskandar, Firman Ardiansyah, Rio Pangestu, Ardiansyah Nur, dan Israr Megantara. Produktivitas lima gol ini mengulang capaian pada laga perdana ketika Indonesia menang telak 5-0 atas Korea Selatan.
Sepanjang sejarah keikutsertaan di Piala Asia Futsal, pencapaian terbaik Indonesia terjadi empat tahun lalu dengan menembus perempat final di Kuwait. Saat itu, langkah tim Garuda terhenti setelah kalah dari Jepang yang kemudian keluar sebagai juara.
Pada edisi kali ini, peluang mencatat prestasi lebih baik terbuka lebar seiring status Indonesia sebagai tuan rumah. Souto pun menaruh harapan besar pada dukungan publik di Indonesia Arena.
"Indonesia Arena akan menjadi faktor kunci bagi kami di turnamen ini. Saya berharap Indonesia Arena bisa terisi penuh. Dengan dukungan itu, para pemain kami akan tampil lebih baik. Saya pikir, langkah demi langkah, mungkin kami bisa meraih hasil yang bagus," ucap Souto. (Ant)
Google News: http://bit.ly/4omUVRy
Terbaru: https://jurnas.com/redir.php?p=latest
Langganan : https://www.facebook.com/jurnasnews/subscribe/
Youtube: https://www.youtube.com/@jurnastv1825?sub_confirmation=1
timnas futsal Indonesia Hector Souto negara Irak babak perempat final Piala Asia Futsal 2026














