Pengumuman Beasiswa TELADAN (Foto: Ist)
Jakarta, Jurnas.com - Tanoto Foundation resmi mengumumkan 176 mahasiswa yang terpilih dalam program Beasiswa Kepemimpinan TELADAN (Transformasi Edukasi untuk Melahirkan Pemimpin Masa Depan), pada Rabu (14/1) lalu di Jakarta.
Program beasiswa ini tidak hanya memberikan dukungan finansial bagi mahasiswa, tetapi juga dilengkapi dengan pelatihan peningkatan soft skills dan kepemimpinan terstruktur.
Angkatan 2026 kali ini berasal dari 10 universitas mitra Tanoto Foundation, yaitu Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, Universitas Gadjah Mada, Universitas Brawijaya, Universitas Diponegoro, IPB University, Universitas Riau, Universitas Sumatra Utara, Universitas Hasanuddin, dan Universitas Mulawarman.
Tanoto Scholars, sebutan penerima beasiswa TELADAN, terpilih dari 9.283 pendaftar dari 10 perguruan tinggi mitra di seluruh Indonesia melalui proses seleksi berlapis yang berlangsung sejak Juli hingga November 2025.
Selama tujuh semester, Tanoto Scholars akan dibentuk menjadi calon pemimpin masa depan Indonesia yang memiliki sembilan karakter utama, yaitu self-awareness, driven, innovative, continuous learning, care for others, empower others, grit, integrity, dan entrepreneurial spirit.
Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno yang hadir mengisi sesi inspirational talk pada acara pengukuhan ini mendukung upaya Tanoto Foundation dalam menciptakan kesetaraan peluang bagi masyarakat melalui pendidikan.
"Beasiswa ini adalah amanah dari seseorang yang percaya bahwa pendidikan mampu mengubah nasib, bahkan mengubah arah perjalanan sebuah bangsa," kata Wagub Rano dalam siaran pers di Jakarta pada Selasa (20/1).
"Suatu hari nanti, ketika saudara berdiri di titik hidup yang penting, di ruang rapat, ruang kelas, di desa, di kota, bahkan di panggung ini, ingatlah hari ini bahwa saudara pernah mendapatkan kesempatan yang lebih dibanding orang lain. Karenanya, jadilah teladan dari sikap hidup dan manfaat saudara bagi lingkungan," dia menambahkan.
CEO Tanoto Foundation, Benny Lee, mengatakan bahwa Program TELADAN merupakan bagian dari komitmen jangka panjang Tanoto Foundation dalam menyiapkan generasi pemimpin masa depan Indonesia yang tidak hanya handal dalam akademik tapi juga berkarakter.
"Kami percaya, pemimpin masa depan Indonesia harus memiliki integritas, empati, dan kemampuan untuk memberi dampak nyata bagi masyarakat," ujar Benny.
Dia juga mendorong para Tanoto Scholars untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan berkontribusi nyata bagi masyarakat sekitar melalui semangat pay it forward, yaitu meneruskan manfaat yang diperoleh kepada masyarakat dan komunitas yang lebih luas.
"Dari ribuan pendaftar, Anda terpilih sebagai bagian dari Tanoto Scholars. Namun, pencapaian ini tidak untuk disikapi dengan rasa puas diri. Tapi, jadikan kesempatan ini sebagai sarana untuk belajar dan bertumbuh dengan rendah hati, serta memberi dampak bagi masyarakat yang lebih luas," kata Benny.
Program TELADAN dirancang dalam tiga fase pengembangan selama tiga setengah tahun, yaitu lead self (semester dua hingga empat), lead others (semester lima hingga enam), dan professional preparation (semester tujuh hingga delapan).
Melalui tahapan ini, Tanoto Scholars memperoleh berbagai kesempatan pengembangan, mulai dari pengabdian kepada masyarakat, berjejaring dengan Tanoto Scholars dari seluruh Indonesia, pengalaman magang, pengembangan diri hingga tingkat global, serta persiapan karier.
Setelah lulus, Tanoto Scholars kemudian akan menjadi bagian dari jaringan alumni lintas negara, sebuah komunitas kepemimpinan untuk terus belajar, berkolaborasi, dan memberi dampak positif.
Berdasarkan Laporan Evaluasi Program TELADAN: Meningkatkan Kapasitas Kepemimpinan dan Daya Saing Lulusan di Indonesia pada 2025, alumni penerima program TELADAN memiliki peluang 27 persen lebih tinggi untuk mendapatkan pekerjaan dan probabilitas 36 persen lebih besar untuk memiliki tingkat pendapatan yang lebih tinggi dibanding mahasiswa yang tidak menerima program.
Selain itu, laporan evaluasi menunjukkan program TELADAN meningkatkan peluang alumni untuk mencapai peningkatan mobilitas sosial hingga dua kali lipat lebih besar. Beberapa di antaranya menyamai atau bahkan melampaui tingkat pendapatan orang tua mereka hanya dalam satu tahun pengalaman kerja.
Google News: http://bit.ly/4omUVRy
Terbaru: https://jurnas.com/redir.php?p=latest
Langganan : https://www.facebook.com/jurnasnews/subscribe/
Youtube: https://www.youtube.com/@jurnastv1825?sub_confirmation=1
Beasiswa Teladan Tanoto Foundation Beasiswa Pendidikan Program Kepemimpinan






















