Kamis, 15/01/2026 23:23 WIB

Doa Malam Isra Miraj 27 Rajab: Keutamaan, Bacaan, dan Tata Caranya





Berikut doa malam Isra Miraj 27 Rajab, lengkap dengan keutamaan, bacaan, dan tatacaranya

Ilustrasi sedang berdoa saat malam Isra Miraj 27 Rajab (Foto: Baznas)

Jakarta, Jurnas.com - Bulan Rajab dikenal sebagai salah satu bulan mulia dalam Islam, di mana umat Muslim dianjurkan untuk memperbanyak doa dan ibadah. Salah satu malam yang paling dinantikan adalah malam 27 Rajab, yang diyakini sebagai waktu terjadinya peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

Pada tahun ini, 27 Rajab 1447 Hijriah bertepatan dengan Jumat, 16 Januari 2026. Banyak ulama menyebut malam ini sebagai momentum penuh keberkahan untuk memohon hajat kepada Allah SWT.

Waktu Isra’ Mi’raj dan Perbedaan Pendapat Ulama

Para ulama ahli sejarah memang memiliki perbedaan pendapat terkait waktu terjadinya Isra’ Mi’raj. Sebagian menyebut terjadi pada bulan Rabiul Awal, sebagian pada Rabiul Akhir, dan sebagian lainnya pada bulan Rajab. Namun, pendapat yang paling kuat dan banyak dipegang adalah Isra’ Mi’raj terjadi pada tanggal 27 Rajab, tahun ke-10 kenabian (nubuwah).

Bacaan Doa Malam 27 Rajab

Salah satu doa yang dianjurkan dibaca pada malam 27 Rajab disebutkan oleh Syekh Muhammad bin Abdullah bin Hasan al-Halabi al-Qadiri. Berikut bacaan doanya yang dikutip dari NU Online:

اللهم إِنِّي أَسْأَلُكَ بِمُشَاهَدَةِ أَسْرَارِ الْمُحِبِّيْنَ، وَبِالْخَلْوَةِ الَّتِي خَصَّصْتَ بِهَا سَيِّدَ الْمُرْسَلِيْنَ حِيْنَ أَسْرَيْتَ بِهِ لَيْلَةَ السَّابِعِ وَالْعِشْرِيْنَ أَنْ تَرْحَمَ قَلْبِيَ الْحَزِيْنَ وَتُجِيْبَ دَعْوَتِيْ يَا أَكْرَمَ الْأَكْرَمِيْنَ

Artinya:
“Ya Allah, dengan keagungan diperlihatkannya rahasia-rahasia orang-orang yang mencintai-Mu, dan dengan kemuliaan khalwat yang Engkau khususkan bagi pemimpin para rasul ketika Engkau memperjalankannya pada malam 27 Rajab, aku memohon kepada-Mu agar Engkau merahmati hatiku yang sedih dan mengabulkan doaku, wahai Yang Maha Pemurah.”

Keutamaan Membaca Doa Malam 27 Rajab

Dalam kitab Nuzhatul Majalis wa Muntakhabun Nafaiz, Syekh Abdurrahman bin Abdussalam as-Syafi’i (wafat 893 H) menjelaskan bahwa siapa saja yang membaca doa tersebut pada tanggal 27 Rajab, lalu menyebutkan hajatnya kepada Allah SWT, maka hajatnya akan dikabulkan, urusannya dilapangkan, dan hatinya dihidupkan ketika banyak hati manusia mulai lalai.

Tata Cara Membaca Doa Malam 27 Rajab

Adapun tata cara yang dianjurkan adalah sebagai berikut, sebagaimana dikutip dari laman Nahdlatul Ulama:

  1. Shalat sunnah dua rakaat, membaca Al-Fatihah dan Surat Al-Ikhlas di setiap rakaat

  2. Membaca shalawat kepada Nabi Muhammad SAW sebanyak 10 kali

  3. Membaca doa malam 27 Rajab, lalu menyampaikan hajat pribadi kepada Allah SWT

Malam Isra’ Mi’raj bukan sekadar peringatan sejarah, tetapi juga kesempatan untuk memperbaiki hubungan spiritual dengan Allah SWT, memperbanyak doa dan shalawat, menghidupkan hati dengan ibadah yang khusyuk, hingga memperbanyak amal sosial. (*)

Sumber: Nu Online

 
KEYWORD :

Doa Malam Isra Miraj Bulan Rajab Nabi Muhammad Info Keislaman




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :