Anggota Komisi I DPR RI Fraksi PKB, Oleh Soleh. (Foto: Dok. RMOL Jabar)
Jakarta, Jurnas.com - Keselamatan dan keamanan warga negara Indonesia (WNI) di Iran harus menjadi prioritas menyusul adanya demo besar-besaran yang telah menewaskan lebih dari 500 orang.
Demikian diutarakan Anggota Komisi I DPR RI Oleh Soleh dalam keterangan resminya, Senin (12/1).
“Keselamatan WNI adalah prioritas utama. Pemerintah melalui Kementerian Luar Negeri harus memastikan seluruh WNI dalam kondisi aman dan terlindungi,” kata dia.
Menurutnya, eskalasi demonstrasi yang kian mencekam tidak boleh dianggap remeh. Sehingga Kemlu perlu bergerak cepat melalui KBRI di Teheran dengan melakukan pemetaan lokasi WNI, memperkuat komunikasi darurat, serta menyiapkan langkah-langkah perlindungan maksimal.
“KBRI harus aktif memantau situasi dan memastikan tidak ada WNI yang berada di titik-titik demonstrasi. Kondisinya sangat berbahaya, jangan sampai ada korban dari warga kita,” terangnya.
Selain itu, Politikus PKB ini juga meminta pemerintah untuk menyiapkan rencana kontinjensi, termasuk kemungkinan evakuasi apabila situasi keamanan terus memburuk, dan langkah antisipatif sangat penting dilakukan untuk mencegah risiko yang tidak diinginkan.
“Jangan menunggu situasi semakin buruk. Negara harus hadir dan sigap melindungi warganya di luar negeri,” ungkapnya.
Komisi I DPR RI juga akan terus memantau perkembangan situasi di Iran dan mendorong koordinasi lintas kementerian demi memastikan keselamatan seluruh WNI.
Google News: http://bit.ly/4omUVRy
Terbaru: https://jurnas.com/redir.php?p=latest
Langganan : https://www.facebook.com/jurnasnews/subscribe/
Youtube: https://www.youtube.com/@jurnastv1825?sub_confirmation=1
Warta DPR Komisi I Oleh Soleh demo Iran keselamatan WNI Kementerian Luar Negeri

























