Penyerang muda Bayern Munchen dan timnas Jerman (Foto: Sky Sports)
Berlin, Jurnas.com - Bintang muda Bayern Munchen, Lennart Karl, merasa bangga ketika gaya mainnya kerap disandingkan dengan Lionel Messi. Meski baru berusia 17 tahun, namanya mulai mencuri perhatian di Liga Jerman.
“Tentu saja saya senang dibandingkan dengan Messi,” ujar Karl, dikutip dari laman FIFA pada Senin (5/1).
Namun begitu, ia menilai perbandingan tersebut masih terlalu jauh.
“Messi itu jauh di atas. Sementara jalan saya masih panjang. Namun, Messi memang menjadi panutan saya,” kata dia.
Karl memiliki sejumlah kemiripan dengan Messi: dominan menggunakan kaki kiri, lihai menggiring bola, serta gemar mengubah arah secara tiba-tiba untuk mengecoh lawan. Dengan tinggi sekitar 1,68 meter, kontrol bolanya dinilai sangat baik dan ia selalu sigap melihat pergerakan rekan satu tim.
Luis Suarez Bertahan di Inter Miami hingga 2026
Selain teknik dribel, Karl juga dikenal memiliki tembakan jarak jauh yang akurat. Gol-gol dari luar kotak penalti sering ia ciptakan sejak di akademi hingga kini bersama tim utama Bayern.
Pada musim 2025/2026, kualitas itu kembali terlihat saat ia membobol gawang Club Brugge di Liga Champions UEFA dan Borussia Moenchengladbach di Bundesliga.
Hingga saat ini, Karl telah mengemas enam gol dan dua assist dari 21 pertandingan di semua ajang, termasuk 13 laga liga dan empat di Liga Champions.
Berkat performanya, Karl bahkan disebut layak memperkuat tim nasional Jerman di Piala Dunia 2026, meskipun usianya masih sangat muda. Dukungan pun datang dari kapten Bayern, Joshua Kimmich.
“Saat ini, dia (Karl), bekerja keras untuk terus mendapatkan tempat di 11 pertama Bayern Muenchen. Dan siapa pun yang bermain reguler di Bayern, khususnya dalam performa kami seperti saat ini, seharusnya berada di tim nasional,” kata Kimmich.
Di musim 2025/2026, Karl membantu Bayern memuncaki klasemen Bundesliga dengan catatan tak terkalahkan dalam 15 laga (13 menang, dua imbang) dan mengoleksi 41 poin.
Di Liga Champions, Bayern menempati posisi kedua dengan 15 poin dari enam pertandingan, serta sudah melaju ke perempat final Piala Jerman.
Karl juga menjadi bagian skuad yang membawa Bayern menjuarai Piala Super Jerman usai mengalahkan VfB Stuttgart 2–1 pada 16 Agustus 2025.
Google News: http://bit.ly/4omUVRy
Terbaru: https://jurnas.com/redir.php?p=latest
Langganan : https://www.facebook.com/jurnasnews/subscribe/
Youtube: https://www.youtube.com/@jurnastv1825?sub_confirmation=1
Bayern Munchen Lennart Karl Lionel Messi Bintang Argentina




























