
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy (Foto: REUTERS)
Brussels, Jurnas.com - Para pemimpin Eropa kompak menunjukkan dukungan terhadap Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskiy, dalam pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) di Brussels, Belgia.
Dikutip dari Reuters pada Kamis (23/10), para pemimpin Uni Eropa diperkirakan bakal bertemu Zelenskiy, untuk menegaskan kembali dukungan terhadap integritas wilayah Ukraina, dan sepakat untuk mengembangkan proposal guna menggunakan aset Rusia yang dibekukan untuk pinjaman besar ke Kyiv.
Berdasarkan rencana tersebut, Uni Eropa akan menggunakan saldo kas dari sekuritas bank sentral Rusia yang dibekukan untuk memberikan dukungan kepada Kyiv, yang akan menutupi sebagian besar kebutuhan pendanaannya sepanjang 2026 dan 2027.
Untuk memajukan usulan tersebut, para pemimpin akan berupaya mengatasi kekhawatiran tentang risiko hukum dan keuangan yang diajukan oleh Belgia, sebagai negara yang menyimpan aset Rusia dalam penyimpanan efek Euroclear.
Sejauh ini, para kepala negara Eropa masih berdebat mengenai persyaratan yang akan dikenakan pada pinjaman tersebut. Beberapa pihak menginginkan semua uang tersebut diberikan kepada militer Ukraina, dan sebagian besar dihabiskan untuk persenjataan Eropa.
Pihak lain berpendapat bahwa Kyiv seharusnya dapat menggunakan sebagian pinjaman tersebut untuk membeli persenjataan AS, dan uang itu juga dapat digunakan untuk dukungan anggaran umum.
"Meskipun, menurut saya, ada kemauan politik yang cukup jelas untuk bergerak maju, masih banyak pertanyaan," kata salah seorang diplomat yang berbicara dengan syarat anonim.
Selain itu, Zelenskiy juga akan menerima dorongan dalam bentuk paket sanksi baru Uni Eropa terhadap Rusia, sebagai bentuk komitmen Eropa masih berada di belakang Ukraina dalam perang melawan Rusia.
Diketahui, Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, pekan lalu mengumumkan bahwa dia dan Presiden Rusia Vladimir Putin akan segera bertemu di Budapest. Rencana ini memicu kekhawatiran di antara sekutu-sekutu Kyiv di Eropa.
Namun, rencana pertemuan puncak tersebut kemudian ditunda. Dan pada hari ini, AS resmi menjatuhkan sanksi kepada perusahaan-perusahaan minyak besar Rusia untuk menyetop pendanaan perang.
KEYWORD :KTT Brussels Uni Eropa Perang Ukraina-Rusia Pembekuan Aset Rusia