Penyerang Chelsea, Armando Broja (Foto: Sports Mole)
London, Jurnas.com - Armando Broja terancam gagal memperkuat skuat utama Chelsea dalam kampanye musim depan. Pasalnya, penyerang tersebut diminati oleh klub Bundesliga, Stuttgart, yang ingin mendatangkannya dengan status pinjaman.
Menurut laporan Sky Germany yang dikutip Goal pada Senin (12/8), Stuttgart sedang dalam pembicaraan awal untuk mengontrak Broja. Dan pemain 22 tahun itu diperkirakan bakal dilepas oleh The Blues yang sedang berupaya memangkas jumlah pemain.
Laporan itu menambahkan, Stuttgart baru saja merekrut Daniz Undav secara permanen dari Brighton bulan ini. Meski demikian, perekrutan Broja secara pinjaman dari Chelsea dianggap menguntungkan.
Diketahui, karir Broja mandek akhir-akhir ini. Dia hanya tampil delapan kali saat dipinjamkan ke Fulham pada paruh kedua musim lalu dan hanya mencetak tiga gol dalam 38 penampilan untuk Chelsea.
Jika ingin bermain secara reguler, maka hengkang secara permanen dari Stamford Bridge bisa menjadi jalan keluar untuknya.
Awal musim panas ini, mantan pemain pinjaman Southampton itu mengklaim bahwa dia telah menerima tawaran dari sejumlah tim di Serie A, Bundesliga, dan Liga Primer. Sayangnya, tak satu pun tawaran itu yang membuahkan hasil.
Sementara itu di Chelsea, Broja tidak masuk dalam skuat manajer Enzo Maresca ketika The Blues imbang 1-1 melawan Inter Milan akhir pekan lalu. Sedangkan dia masih memiliki sisa kontrak empat tahun di Stamford Bridge.
Armando Broja Chelsea Stuttgart