Kamis, 09/05/2024 16:13 WIB

Menko PMK Larang Pemudik Istirahat di Bahu Tol

Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, mengingatkan supaya pemudik tidak memaksakan diri beristirahat di rest area

Kepadatan arus balik di Gerbang Tol Cikampek (Foto: Ist)

Jakarta, Jurnas.com - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, mengingatkan supaya pemudik tidak memaksakan diri beristirahat di rest area, ketika kapasitas sudah penuh.

Selain itu, Muhadjir juga melarang pemudik yang kembali ke ibu kota Jakarta selama arus balik Lebaran, memanfaatkan bahu jalan tol untuk beristirahat saat menyiasati penuhnya rest area.

"Sekali lagi jangan sampai parkir di bahu jalan. Kalau rest area sudah penuh sebaiknya keluar ke pintu tol terdekat. Untuk putar-putar sebentar, bisa cari oleh-oleh di sekitar tol, di jalur arteri," tegas Muhadjir dalam siaran pers pada Minggu (14/4).

Pemerintah membuka secara resmi penerapan rekayasa arus lalu lintas skema satu arah atau one way di Gerbang Tol Kalikangkung, Provinsi Jawa Tengah, pada Sabtu (13/4).

Bersama PT Jasa Marga, pemerintah memberlakukan rekayasa lalu lintas one way pada periode arus balik Lebaran di Tol Trans Jawa. One way diterapkan dari Km 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung hingga Km 72 GT Tol Cikopo-Palimanan (Cipali). Skema one way berlaku di Jalan Tol Trans Jawa mulai Semarang hingga Cikampek pada Sabtu (13/4) mulai pukul 15.00 WIB.

Penerapan skema one way dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan kendaraan pemudik yang kembali ke Jakarta dan sekitarnya. Mengingat bahwa saat ini sudah memasuki puncak arus balik yang ditandai dengan peningkatan volume kendaraan.

Menko Muhadjir menyampaikan, Upaya satu jalur ini diterapkan untuk memperlancar arus balik, dan menghindari penumpukan kendaraan. Sehingga, Muhadjir meminta kepada seluruh masyarakat yang menggunakan jalan untuk arus balik dapat mematuhi semua aturan yang ada.

"Saya mohon semua pemudik betul-betul mematuhi apa yang sudah ditetapkan, cek dulu e-tol, BBM nya. Manfaatkan rest area sepanjang perlu dan jangan berlama-lama," tutup dia.

KEYWORD :

Rest Area Bahu Tol Arus Balik Menko PMK Muhadjir Effendy




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :