Jum'at, 17/05/2024 15:16 WIB

Greenwood Siap Tolak Barca jika Dipulangkan MU

Greenwood Siap Tolak Barca jika Dipulangkan MU

Penyerang pinjaman Getafe, Mason Greenwood (Foto: Daily Mail/Getty Images)

Madrid, Jurnas.com - Penyerang pinjaman Getafe, Mason Greenwood, siap menolak lamaran dari Barcelona, apabila diberikan kesempatan kembali ke Manchester United (MU) yang kini dipimpin bos Sir Jim Ratcliffe.

Ratcliffe bicara soal keinginannya untuk melunakkan keadaan sehingga muncul potensi kembalinya Greenwood. Padahal, penyerang tersebut diperkirakan tidak akan bermain lagi untuk Setan Merah setelah tersandung kasus pemerkosaan yang akhirnya tidak terbukti.

Kini, The Sun yang dikutip Goal pada Jumat (23/2), melaporkan bahwa Greenwood tidak akan bersedia pindah ke Barcelona jika MU tertarik, karena dia merasa berutang budi terhadap klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut.

Laporan itu menambahkan bahwa Barcelona dan Atletico Madrid tertarik untuk merekrut Greenwood. Lalu, MU memasang label harga baru pada striker tersebut sebesar €40 juta.

"United mungkin akan menghadapi kritik keras jika mereka mengantongi bayaran besar untuk sang striker, mengingat perilakunya sebelumnya," tambah laporan itu.

Sejak bergabung dengan Getafe, Greenwood telah mencatatkan 24 penampilan, mencetak tujuh gol dan mencatatkan lima assist. Selama membela MU, dia membukukan 35 gol dalam 129 penampilan.

KEYWORD :

Mason Greenwood Getafe Info Transfer Manchester United




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :