Sabtu, 03/05/2025 11:24 WIB

PSG vs Newcastle: Misi Balas Dendam Luis Enrique

PSG vs Newcastle: Misi Balas Dendam Luis Enrique

Pelatih PSG, Luis Enrique (Foto: Goal)

Paris, Jurnas.com - Pertandingan Liga Champions akan kembali tersaji pada Rabu (29/11) dini hari nanti. Salah satu laga mempertemukan Paris Saint-Germain (PSG) melawan Newcastle United di Parc des Princes.

Ini akan menjadi laga emosional bagi manajer PSG, Luis Enrique. Di hadapan pendukung sendiri, Enrique berkesempatan melakukan balas dendam usai kalah 4-1 di St. James Park.

"Hasilnya sangat besar bagi mereka. Tapi saya pikir kami tidak pantas mendapatkan hasil itu," kata Enrique usai pertandingan saat itu dikutip dari Goal.

Persaingan memperebutkan posisi teratas dan runner-up masih terbuka lebar di Grup F Liga Champions. Borussia Dortmund yang menghuni puncak klasemen grup, hanya berjarak tiga poin dari Newcastle yang mengoleksi empat poin.

Sementara itu, PSG membutuhkan kemenangan untuk meningkatkan peluang lolos ke babak 16 besar. Les Parisien dibayangi oleh AC Milan yang berada di posisi ke-3 dengan selisih satu poin.

Jika PSG kalah dalam pertandingan ini, maka Kylian Mbappe dkk berpeluang duduk di peringkat keempat dengan sisa satu pertandingan tersisa.

Di kandang, PSG sedikit diunggulkan mengingat angkernya Parc des Princes. Setidaknya sejak 2020 lalu, raksasa Prancis belum pernah kalah di fase grup ketika menjamu tim lain di kandang.

KEYWORD :

PSG vs Newcastle Liga Champions Luis Enrique




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :