Jum'at, 03/05/2024 03:39 WIB

Sakit, Menpora Tetap Semangati Timnas

Meski tidak bisa menyaksikan langsung, Menpora merasakan semangat yang diberikan pemain di lapangan dan suporter di stadion.

Menpora Imam Nahrawi

Menpora Imam Nahrawi yang berencana hadir mendampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla mendukung langsung Timnas Indonesia menghadapi Thailand di leg pertama Rabu (14/12) malam, terpaksa mengurungkan kedatangannya karena sakit. Meski tidak hadir di Stadion, namun Menpora tetap menyaksikan siaran langsung melalui televisi. Bahkan untuk memberikan apresiasi dan tambahan motivasi, setelah pertandingan selesai, Menpora melakukan video call dengan kapten tim Boaz Solossa.  

"Saya memang tidak hadir di stadion, tapi saya memantau dari awal pertandingan. Setelah Indonesia menang, saya menghubungi dan melakukan video-call dengan kapten tim nasional kita, Boaz Solossa. Saya sampaikan terimakasih kepada perjuangan seluruh pemain. Mewakili pemerintah, saya ucapkan selamat, sekaligus mengingatkan bahwa kerja belum selesai. Bahwa tugas masih tersisa. Yaitu bertarung dengan sama hebatnya di leg kedua di kandang Thailand," kata Menpora.

Imam juga menyampaikan dukungan yang luar biasa kepada suporter dan masyarakat Indonesia yang hampir semuanya menyaksikan langsung pertandingan final leg pertama yang ditutup dengan kemenangan Indonesia 2-1. "Sungguh luar biasa juga menyaksikan antusiasme dan semangat rakyat Indonesia yang mendukung tim nasional. Di mana-mana televisi menyaksikan pertandingan Indonesia. Semua berharap, semua berdebar-debar. Dan semua akhirnya larut dalam kebanggaan," tambahnya. 

Meski tidak menyaksikan langsung, namun menteri sala Bangkalan Madura ini merasakan semangat yang diberikan pemain di lapangan dan suporter di stadion. "Nyanyian, teriakan, gemuruh suporter Indonesia di Stadion Pekansari terdengar jelas. Bikin merinding rakyat yang menyaksikan dari televisi. Sudah pasti atmosfir stadion yang dahsyat itu membantu para pemain untuk bangkit dari ketertinggalan. Semangat suporter Indonesia harus dianggap sebagai faktor tambahan yang membuat Thailand lama-lama akhirnya bermain di bawah tekanan. Para suporter adalah pemain ke-12 yang besar sekali jasanya. Terimakasih kepada suporter!," ucap Menpora.

KEYWORD :

Sepakbola Timnas Piala AFF Menpora




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :