Jum'at, 26/04/2024 05:48 WIB

Lantik Pengurus Demokrat Aceh, AHY Soroti Pemilu 2024 dan Dana Otsus

Kita punya yaitu menghadapi pemilu  2024. Tentunya Aceh Demokrat semakin kuat. Target itu bukan hal yang mudah, namun yakin dengan kekompakan dan kerja keras target itu dapat terwujud dengan baik.

Ketua DPD Demokrat Aceh, Muslim sedang mengibarkan bendera Partai Demokrat usai pelantikan, Jumat malam (7/1). (Foto: Dok. Ist)

Jakarta, Jurnas.com - Ketua Umum Partai Demorkat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berpesan kepada kader Partai Demokrat di Provinsi Aceh untuk siap dalam menghadapi pemilu 2024 mendatang.

Pesan itu disampaikannya saat memberikan pidato sambutan dalam pelantikan Ketua DPD berserta jajaranya pengurus Partai Demokrat Aceh Periode 2021-2026.

AHY meminta jajaran pengurusan yang baru dilantik harus segera melaksanakan kerja-kerja politik dengan baik. Pengurus baru juga harus mempunyai semangat tinggi dalam kerja-kerja politik partai. Energi baru dari kader Demorkat menjadi  energi yang baru untuk masyarakat di Aceh.

"Kita punya yaitu menghadapi pemilu  2024. Tentunya Aceh Demokrat semakin kuat. Target itu bukan hal yang mudah, namun yakin dengan kekompakan dan kerja keras target itu dapat terwujud dengan baik," tegas AHY dalam sambutannya secara virtual, Jumat malam (7/1).

AHY menjelaskan, Partai Demokrat mendapatkan tempat yang terhormat di Aceh. Untuk itu, kepengurusan di bawah pimpinan Muslim agar dapat mempertahankan kemenangan yang sudah dilakukan pada pemilu lalu. Selain itu dapat meningkatkan yang terbaik. 2024.

"Banyak kader Demokrat di Aceh sebagai Gubernur, Walikota, dan Bupati dan DPR RI. Semakin banyak dewan kita semakin banyak di perjuangkan untuk rakyat,” ujarnya.

AHY juga mengaku bangga dengan kader Demokrat yang begitu solid dan rukun meski berbeda pandangan saat musda kemarin. Tentunya dengan rukun dan split sebagai bukti kepada masyarakat Aceh.

"Kita tidak hanya.mengejar kekuasan, tapi makin baik hari ke hari. Mari jadikan momentum sebagai momentum menyatukan kembali visi dan misi dan energi untuk bisa memjlajukan partai,” jelasnya.

Dalam sambutannya, AHY juga mengingatkan mengenai keistimewaan Provinsi Aceh. Sebagai bumi yang damai, perdamaian di Aceh tidak lepas dari jasa Presiden SBY.

"Perdamaian di Aceh kita tidak lupakan pak SBY. Perdamaian kita perjuangkan masyarakat Aceh. Wajib hukumnya menjadi bagian perdamaian di Aceh," jelasnya.

AHY juga berharap kader Partai Demorkat di DPRI untuk mengawal alokasi dana Otonomi Khusus (Otsus) Provinsi Aceh. "Mari kita kawal khususnya Aceh terkait dana Otsus harus kita bahas dan kita perjuangkan untuk masyarakat Aceh," tegasnya.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Demokrat Aceh, Muslim menegaskan siap menjalankan arahan Ketua Umum Partai Demokrat AHY dalam menghadapi pemilu 2024. Bagi muslim bukan pekerjaan yang mudah menghadapi pemilu kedepan nanti, terlebih situasi politik yang tidak menentu.

“Kita yakin dengan kekompakan dan semangat baru Partai Demokrat di Aceh kembali merah kemenangan di pemilu 2024 nantinya," jelasnya.

Menurut Muslim tidak hanya kerja - kerja politik Partai Dmeokrat untuk pemilu 2024, anggota DPR RI dapil Aceh 2 ini akan terus berupaya dalam mengawal Otsus Aceh. Bahkan kata Muslim Partai Demokrat adalah partai yang pertama mengawal perjuangan untuk masyarakat Aceh, termasuk perpanjangan Otsus.

"Akan di kawal terus alokasi dana Otonomi Khusus (Otsus) Provinsi Aceh layak dilanjutkan karena sangat berkontribusi terhadap pembangunan di Aceh. Dana Otsus Aceh telah memberikan kontribusi bagi pembangunan Aceh layak untuk diteruskan," tegasnya.

KEYWORD :

Demokrat Aceh Muslim Agus Harimurti Yudhoyono Pemilu 2024 Dana Otsus AHY




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :