Jum'at, 19/04/2024 11:42 WIB

Legenda Prancis: Messi Tak Layak Dianugerahi Ballon d`Or!

Bila sebelumnya banyak publik menilai Messi layak diberikan Ballon d`Or atas kiprahnya di lapangan, namun tidak kali ini. Legenda sepak bola Prancis, Jean-Pierre Papin menilai sebaliknya.

Pelatih Mauricio Pochettino menarik keluar Lionel Messi (Foto: Goal)

Paris, Jurnas.com - Anugerah Ballon d`Or tahun ini kembali jatuh ke tangan Lionel Messi. Ini sekaligus menjadi ketujuh kalinya dia mendapatkan penghargaan bergengsi sepak bola itu.

Bila sebelumnya banyak publik menilai Messi layak diberikan Ballon d`Or atas kiprahnya di lapangan, namun tidak kali ini. Legenda sepak bola Prancis, Jean-Pierre Papin menilai sebaliknya.

Dikutip dari BeIN Sports pada Selasa (30/11), Messi sama sekali tidak layak menyandang anugerah Ballon d`Or. Alasannya, bintang Argentina yang kini membela Paris Saint-Germain (PSG) itu tahun ini minim kontribusi.

"Dia belum bermain dalam lima bulan! Saya melihat bahwa kami berbicara tentang dia dan saya tidak mengerti," kata Papin.

"Sejak memenangkan Copa America, apa yang telah dilakukan Messi di Paris? Dia mencetak satu gol di liga, tiga di Liga Champions. Saya tidak punya apa-apa untuk melawan Messi, dia adalah salah satu pemain terhebat dalam sejarah. Tapi tahun ini, dia tidak pantas mendapatkannya," sambung dia.

Menurut Papin, terpilihnya Messi dalam anugerah Ballon d`Or pada Selasa (30/11) dini hari membuat penghargaan itu kini tak lagi disebut bergengsi, sebab tidak lagi mempertimbangkan kesuksesan pemain dalam setahun terakhir.

"Ketika Anda tahu betapa sulitnya tampil selama satu musim penuh, itu tidak normal. Jika kita memberikannya kepada Messi tahun ini, setiap anak di dunia bisa bermimpi memilikinya," tegas dia.

Alih-alih Messi, Papin menyebut penyerang Bayern Munich, Robert Lewandowski, lebih pantas meraih trofi itu.

"Lewandowski di depan Jorginho, Mbappe, dan Benzema," tutup dia.

KEYWORD :

Ballon d`Or Lionel Messi Jean-Pierre Papin Legenda Prancis




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :