
Partai Gerindra
Jakarta - Partai Gerindra menyatakan siap bergabung bersama pemerintahan Presiden Jokowi. Wacana itu setelah mencairnya hubungan antara Presiden Jokowi dengan Prabowo beberapa waktu yang lalu.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Puyouno mengatakan, Prabowo sendiri secara jelas menyatakan bahwa Gerindra siap membantu pemerintahan Jokowi demi kepentingan bangsa dan negara."Artinya Gerindra akan siap juga masuk dalam pemerintahan Jokowi-JK, apalagi kan selama ini Gerindra Selalu membantu pemerintah di parlemen dalam hal meloloskan program-program pemerintah yang pro rakyat dan pembangunan ekonomi," kata Arief, ketika dihubungi, Jakarta, Senin (21/11).Ia menegaskan, jika Gerindra bergabung dalam pemerintahan Jokowi sebuah hal biasa. Sebab, Prabowo disetiap pertemuan Gerindra selalu mengingatkan kadernya agar jangan menjadikan pemerintah sebagai rival tetapi sebagai partner kerja. "Itu tidak hanya di tingkat pemerintah pusat di daerah pun demikian," tegasnya.Partai Gerindra Kabinet Jokowi