Saat Ini Perang Syaraf Rakyat dan Pemerintah

Kamis, 17/11/2016 19:37 WIB

Jakarta - Aktivis senior lintas generasi, Sri Bintang Pamungkas mengingatkan agar rakyat tetap bersatu untuk tetap solid melawan bentuk - bentuk tirani rezim penguasa.

Menurutnya saat ini Indonesia sudah menghadapi perang saraf antara rakyat dengan pemerintah. Bahkan sampai membentuk pasukan penggiring opini, Hanya demi melindungi satu orang

"Sekarang psywar ada dimana mana, saat ini yang kita hadapi adalah orang orang yang senang membenarkan orang yang salah, bahkan mereka sudah membentuk pasukan, ini tidak gampang. Makanya kita harus tetap solid" kata Sri Bintang di warung daun, Jakarta, Kamis (17/11).

Sri bintang melanjutkan, kelompok mereka terlihat bergaya seakan akan ingin menakut-nakuti kita. "Tapi kita tidak takut. Takut itu hanya milik mereka, kita berada di jalan yang benar, tidak ada yang perlu kita takuti" tuturnya.

Sri bintang juga menyindir gertakan yang dilakukan oleh Kapolri Tito Karnavian yang sebelumnya menyatakan, ini kalo ada demo lagi berarti ada agenda lain dari gerakan al maidah. "Ya kalo ada gerakan yang lain emang kenapa, enak saja kalo ngomong," ujarnya.

TERKINI
Terinspirasi Lagu Taylor Swift di TTPD, Charlie Puth Segera Rilis Single `Hero` Tak Mau Punya Anak, Sofia Vergara Lebih Siap Jadi Nenek Raih Nominasi Aktor Terbaik di La La Land, Ryan Gosling Akui Sebuah Penyesalan Gigi Hadid Beri Bocoran Double Date dengan Taylor Swift dan Travis Kelce