Ekspor Sumut ke AS dan Tiongkok Masih Dominasi Produk Perkebunan

Jum'at, 27/11/2020 17:16 WIB

Medan, Jurnas.com – Produk-produk perkebunan asal Sumatera Utara (Sumut), masih menjadi produk unggulan ekspor ke luar negeri. Produk perkebunan asal Sumut seperti kopi, teh, rempah-rempah, lemak dan minyak nabati, termasuk juga karet dan barang karet serta sawit dan turunanya, masih menjadi primadona negara-negara tujuan ekspor, utamanya RRC dan Amerika Serikat.

“Meski untuk saat ini kedua negara yakni Tiongkok dan Amerika, ada kecenderungan melakukan perang dagang. Namun, produk kebun kita masih dibutuhkan mereka,” sebut Parlindungan Lubis, Kabid Perdagangan Luar Negeri Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Jumat (27/11) di Medan.

Hal ini, kata Parlin, terlihat dari data ekspor disetiap periodenya. Tercatat produk seperti kopi, teh, rempah-rempah, lemak dan minyak nabati, karet dan barang karet serta sawit dan turunannya, masih menjadi primadona dinegara-negara tujuan ekspor, kemudian diikuti berbagai produk kimia.

“Jadi, kalau kita lihat dari sisi produknya ini didominasi untuk kebutuhan primer atau untuk dikonsumsi manusia,” paparnya.

Namun, secara umum sepanjang  periode Januari - September 2019 dibanding pada periode yang sama di tahun 2020, baik ekspor ke Tiongkok maupun Amerika Serikat sama-sama mengalami penurunan, diantaranya dipengaruhi pandemi Covid-19  serta arah pemicu perang dagang.

Bahwa, dari Januari - September 2019 untuk Amerika Serikat ekspor Sumut sebesar US$ 733,400 atau terjadi penurunan sedikti pada periode sama tahun 2020 sebesar US$ 718.790. Sedangkan, tujuan Tiongkok juga mengalami penurunan dari US$ 794,500, periode sama tahun 2020 US$ 777,800.

“Kita berharap produk unggulan ekspor asal Sumut masih tetap menjadi pilihan, meski ada banyak persoalan yang terjadi sampai akhir tahun ini,” sebutnya.

TERKINI
Taylor Swift Sedih Tinggalkan Pacar dan Teman-temannya untuk Eras Tour di Eropa Album Beyonce Cowboy Carter Disebut Layak Jadi Album Terbaik Grammy 2025 Ryan Gosling Bikin Aksi Kejutan ala Stuntman The Fall Guy di Universal Studios Dwayne Johnson Senang Jadi Maui Lagi di Moana 2