Wamenhan Terima Dubes RI untuk Fiji

Selasa, 07/01/2020 14:50 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Wakil Menteri Pertahanan Sakti Wahyu Treggono mewakili Menteri Pertahanan menerima kunjungan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia (Dubes LBBP RI) untuk Republik Kepulauan Fiji di Suva, H.E. Mr. R M Benyamin Scott Carnadi, Selasa (7/1) di kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta.

Kunjungan ini membahas rencana pelaksanaan Regional Security Forum di Fiji pada tahun ini, dimana Indonesia bersama dengan Fiji akan akan menjadi tuan rumah bersama (co-host) dalam penyelenggaraan acara tersebut.

"Kita ingin meningkatkan kerjasama ekonomi dan pertahanan dengan Fiji. Negara ini memiliki posisi strategis di Pasifik" kata Wamenhan.

Turut mendampingi Wamenhan, Sekretaris Jenderal Kemhan Laksdya TNI Agus Setiadji, S.A.P., M.A, dan Kepala Biro Humas Setjen Kemhan Brigjen TNI Totok Sugiharto, S.Sos.

TERKINI
Taylor Swift Sedih Tinggalkan Pacar dan Teman-temannya untuk Eras Tour di Eropa Album Beyonce Cowboy Carter Disebut Layak Jadi Album Terbaik Grammy 2025 Ryan Gosling Bikin Aksi Kejutan ala Stuntman The Fall Guy di Universal Studios Dwayne Johnson Senang Jadi Maui Lagi di Moana 2