Bos PSG dan Barcelona Bertemu di Monako

Kamis, 29/08/2019 23:30 WIB

Paris, Jurnas.com - Presiden Paris Saint-Germain (PSG) Nasser Al-Khelaifi dan Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu, menggelar pertemuan di salah satu hotel di Monako, Prancis, pada Kamis (29/8).

Keduanya berada di selatan Prancis, untuk menghadiri undian babak grup Liga Champions UEFA musim 2019/2020, yang bakal digelar malam ini.

Dikutip dari Marca, di tengah laporan bahwa PSG menolak tawaran Barcelona untuk Neymar karena trauma masa lalu, kedua tim masih mencoba mencari titik temu.

El Blaugrana konon diharuskan memasukkan sejumlah pemain untuk mengamankan tanda tangan mantan punggawanya, yang kini berstatus sebagai pemain termahal itu.

Pasalnya, jika merujuk pada harga yang disodorkan oleh PSG, Barca harus membayar sebesar 200-300 juta euro, angka yang diyakini tidak mampu dipenuhi kampiun La Liga.

Perlu diketahui, hari ini merupakan empat hari terakhir jendela transfer musim panas. Jika kedua klub bersepakat, maka Neymar akan kembali mengenakan kostum Barcelona.

TERKINI
Masih Seksi di Usia 61 Tahun, Demi Moore Dipuji Putrinya Rumer Wilis Perselisihan Hukum antara Jamie Spears dan Britney Spears Terus Berlanjut Presiden Joe Biden Beri Penghargaan Bergengsi untuk Michelle Yeoh Jewel Tampilkan Karya Seni dalam Balutan Gaun Perak Iris van Herpen