Israel Setujui 450 Unit Permukiman Baru di Tepi Barat

Kamis, 31/05/2018 16:30 WIB

Ramallah - Pemerintah Israel pada Rabu menyetujui pembangunan 450 unit permukiman Yahudi baru di wilayah Tepi Barat yang diduduki.

Menurut Channel 7 Israel, komite perencanaan dan pembangunan pemerintah telah menyetujui pembangunan perumahan baru di kawasan permukiman Gush Etzion, di selatan Yerusalem.

Saat ini, sekitar 600.000 pemukim Israel tinggal di lebih dari 100 permukiman Yahudi yang dibangun di Tepi Barat dan Yerusalem Timur, yang diduduki secara ilegal oleh Israel sejak tahun 1967.

Sementara itu, Palestina, menginginkan daerah-daerah ini - bersama dengan Jalur Gaza - menjadi bagian dari wilayah negara Palestina di masa mendatang.

Hukum internasional memandang Tepi Barat dan Yerusalem Timur sebagai "wilayah pendudukan" dan menganggap pembangunan permukiman di tanah itu sebagai aktivitas ilegal. (aa)

TERKINI
Terinspirasi Lagu Taylor Swift di TTPD, Charlie Puth Segera Rilis Single `Hero` Tak Mau Punya Anak, Sofia Vergara Lebih Siap Jadi Nenek Raih Nominasi Aktor Terbaik di La La Land, Ryan Gosling Akui Sebuah Penyesalan Gigi Hadid Beri Bocoran Double Date dengan Taylor Swift dan Travis Kelce