Kekecewaan CR7 Nongol di Instagram

Kamis, 17/08/2017 07:06 WIB

Jakarta - Pemain bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo merasa kecewa atas hukuman yang diberikan kepadanya oleh Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF).

Melalui akun instagram, CR7 meluapkan kekecewaannya atas larangan bermain lima pertandingan padanya. Menurutnya, hukuman itu sangat berlebihan dan tidak wajar.

 "Mustahil untuk tak terpengaruh dengan situasi ini, lima pertandingan!! Itu tampaknya berlebihan dan tidak wajar," tulis Ronaldo.

Pemain 32 tahun itu dihukum karena kartu merah dan aksinya mendorong wasit di leg pertama Piala Super Spanyol melawan Barcelona.

Walaupun pihak Los Blancos sempat melakukan banding untuk mencoba setidaknya mengurangi hukuman tersebut. Tapi banding itu ditolak oleh Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF).

Dengan berat hati, pemain asal Portugal itu harus menjalani hukuman tersebut. Ia pun berterima kasih kepada seluruh pihaj yang telah mendukungnya selama ini.

"Terima kasih untuk rekan-rekan setim saya atas dukungan dan juga para penggemar," tambahnya.

TERKINI
Unggah Foto Dirinya Menangis, Instagram Justin Bieber Diserbu Penggemar Gara-gara Masalah Pita Suara, Jon Bon Jovi Anggap Shania Twain Adiknya Reaksi Taylor Swift saat The Tortured Poets Department Tembus 2,6 Juta Unit dalam Seminggu Disindir di Album TTPD Taylor Swift, Bagaimana Kabar Joe Alwyn Sekarang?