GNPF MUI Datangi Jokowi, Bahas Kasus Rizieq Shihab

Senin, 26/06/2017 13:12 WIB

Jakarta - Tim 7 Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI) menggelar pertemuan dengan Presiden Jokowi. Pertemuan tersebut dalam rangka menyikapi sejumlah persoalan.

Ketua GNPF MUI KH Bachtiar Nasir mengatakan, dalam pertemuan tersebut, GNPF meminta agar masalah hukum yang menimpa sejumlah ulama dapat diselesaikan dengan dialog.

Menurutnya, penyelesaiaan kasus Sekjen Forum Umat Islam (FUI) Muhammad Alkhattath dan pentolan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Syihab dapat diselesaikan dengan dialog. Sehingga, tidak menimbulkan kegaduhan.

"Kami menginginkan Habib Rizieq kembali ke Indonesia, dengan damai tanpa pemaksaan yang akan semakin menambah kegaduhan di tengah umat dan ini akan menghabiskan energi yang tidak produktif," kata Nasir.

Dalam kesempatan itu, Nasir menyebut Menko Polhukam Wiranto bakal menjadi penyalur aspirasi GNPF dalam menyelesaikan sejumlah persoalan.

"Lalu kami bertemu Menko Polhukam, yang siap menjadi saluran aspirasi GNPF karena selama ini GNPF tidak punya saluran aspirasi yang jelas, semua menggantung," terangnya.

TERKINI
Perang Epik Rebutan Kilang Anggur, Brad Pitt dan Angelina Jolie Saling Menuduh Milla Jovovich Ungkap Dirinya Pernah Jadi Baby Sitter Anak-anak Bruce Willis dan Demi Moore Akhirnya Britney Spears Benar-benar Bebas dari Ayahnya Setelah Konservatori Usai 2 Tahun Lalu Scarlett Johansson Dampingi Suaminya Colin Jost Jadi Penghibur di Gedung Putih