Rayakan 2 Tahun Normalisasi Hubungan, Menlu UEA Kunjungi Israel

Kamis, 15/09/2022 10:25 WIB

JAKARTA, Jurnas.com - Menteri Luar Negeri Uni Emirat Arab (UEA), Sheikh Abdullah bin Zayed tiba di Tel Aviv untuk kunjungan resmi ke Israel menandai peringatan dua tahun normalisasi hubungan.

Dikutip dari Alarabiya News, Kementerian UEA mengatakan kunjungan itu akan berlangsung selama beberapa hari dan menteri didampingi oleh delegasi ekonomi tingkat tinggi.

Sheikh Abdullah akan membahas dengan para pejabat senior Israel sejumlah masalah yang menjadi kepentingan bersama terkait dengan hubungan bilateral dan prospek kerja sama UEA-Israel.

Perdana Menteri Israel, Yair Lapid dijadwalkan bertemu dengan FM UEA, yang akan dilanjutkan dengan konferensi pers nanti, Times of Israel melaporkan.

UEA menormalkan hubungan dengan Israel pada September 2020 melalui penandatanganan Kesepakatan Abraham yang ditengahi AS. Bahrain, Maroko dan Sudan juga mengikuti.

Sheikh Abdullah telah mengunjungi Israel pada bulan Maret untuk menghadiri pertemuan puncak regional dengan Menlu Israel, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), Antony Blinken, dan menteri luar negeri Bahrain, Mesir dan Maroko.

TERKINI
Terinspirasi Lagu Taylor Swift di TTPD, Charlie Puth Segera Rilis Single `Hero` Tak Mau Punya Anak, Sofia Vergara Lebih Siap Jadi Nenek Raih Nominasi Aktor Terbaik di La La Land, Ryan Gosling Akui Sebuah Penyesalan Gigi Hadid Beri Bocoran Double Date dengan Taylor Swift dan Travis Kelce