Trump Angkat Menantunya Jadi Penasehat Senior

Selasa, 10/01/2017 10:10 WIB

New York -  Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, akan menunjuk menantunya, Jared Kushner, sebagai salah seorang penasehat senior. Alasannya, Kushner berperan penting saat kampanye dan jabatan itu mencakup kebijakan dalam dan luar negeri.

Kushner pria berusia 35 tahun yang menikahi  Ivanka Trump,  merupakan pengusaha properti yang memiliki beragam cakupan usaha. Penunjukannya, akan memicu kontroversi berhubung ada undang-undang nepotisme di Amerika Serikat dan juga karena kekhawatiran akan konflik kepentingan.

Para anggota tim Trump berpendapat bahwa undang-undang yang melarang para pejabat memberi pekerjaan di pemerintahan kepada keluarga tidak berlaku untuk posisi-posisi di Gedung Putih. Namaun ada juga undang-undang etik yang menyebutkan pejabat pemerintah tidak boleh mengambil keuntungan dari bisnis apapun.

Pada masa kampanye, dia sering terlihat berada di samping mertuanya dan terlibat aktif dalam strategi digital kampanye kubu Trump. Dia juga dilaporkan berperan dalam menggeser Gubernur New Jersey, Chris Christie, dari tim transisi Trump pada masa kampanye.

TERKINI
Terinspirasi Lagu Taylor Swift di TTPD, Charlie Puth Segera Rilis Single `Hero` Tak Mau Punya Anak, Sofia Vergara Lebih Siap Jadi Nenek Raih Nominasi Aktor Terbaik di La La Land, Ryan Gosling Akui Sebuah Penyesalan Gigi Hadid Beri Bocoran Double Date dengan Taylor Swift dan Travis Kelce