Sabtu, 20/04/2024 20:53 WIB

Israel Klaim Terkena Serangan Roket di Jalur Gaza

roket tersebut mendarat di lapangan terbuka dan tidak menyebabkan cedera atau kerusakan apapun.

Kendaraan darat tak berawak Guardium (UGV), dikembangkan oleh Israel Aerospace Industries (IAI) dan Elbit Industries, sebagai pesawat tak berawak untuk berpatroli di pagar Israel dengan Gaza [Pasukan Pertahanan Israel / Flickr]

Jakarta, Jurnas.com - Pasukan Keamanan Israel (IDF) mengungkapkan bahwa sebuah roket ditembakkan Selasa malam dari Jalur Gaza di perbatasan Israel.

Dilansir Ynews, roket tersebut mendarat di lapangan terbuka dan tidak menyebabkan cedera atau kerusakan apapun.

"Israel pun merespons dengan tembakan tank di tiga pos militer kelompok teror Hamas," bunyi pernyatan itu.

Tembakan roket terjadi setelah relatif tenang di perbatasan sejak akhir Maret kompilasi gerilyawan Gaza menembakkan roket ke Israel.

Negosiasi dilaporkan terjadi untuk pembebasan sisa-sisa dua tentara Israel yang diyakini tewas dan dua warga sipil lainnya diyakini ditahan oleh Hamas sebagai ganti tahanan yang ditahan di penjara-penjara Israel.

Menurut laporan situs berita Jerman Die Zeit, Rabu, negosiator Jerman dan Swiss berusaha menengahi kesepakatan antara Israel, Mesir, dan penguasa Hamas.

KEYWORD :

Serangan Roket Pemerintah Israel Jalur Gaza




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :