Jum'at, 19/04/2024 22:34 WIB

Alimi Pictures Pastikan Film Terimakasih Emak, Terimakasih Abah Tayang Bulan Depan

Film keluarga Terima Kasih Emak, Terima Kasih Abah (TETA) segera tayang di bioskop Indonesia. Ada Novia Kolopaking.

Para pemain film , Terima Kasih Emak, Terima Kasih Abah di PPHUI. (Foto:Jurnas/Ginting).

Jakarta, Jurnas.com- Sebuah film keluarga yang layak sangat layak untuk disaksikan, Terima Kasih Emak, Terima Kasih Abah (TETA) sudah dipastikan akan tayang serentak di sleuruh biooskop Tanah Air, pada 16 April 2020 mendatang.

Film produksi Alimi Pictures ini menjadi istimewa dengan kehadiran artis ternama yang telah 20 tahun fakum dari dunia acting dan hiburan, yakni sosok Novia Kolopaking. Kehadirannya di film Teta jelas akan melepaskan kerinduan besar penggemarnya dan penonton seluruh Indonesia terhadap dirinya. Apalagi ia berperans ebagai tokoh Emak yang sangat popular di film Keluarga Cemara.

Novia sendiri mengaku, film terbarunya ini memberikan cerita yang sederhana tapi indah kepada penontonnya. Sehingga sangat terlihat originalitasnya tentang keluarga Indonesia yang terangkum rapih dan menarik di filmnya.

“Tidak ada yang didrama-dramakan di film ini, dan ternyata bisa kok menyelesaikan masalah dengan senyuman. Selama masih ada keikhlasan, Keluarga di film ini mencontohkan sebuah keluarga yang harmonis dan sangat santun dalam penyelesaian permasalahan yang ada,”tandas Novia Kolopaking, di PPHUI, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (4/3/2020).

Ditambahkan Novia, film ini membuat dirinya bisa reunion bersama sutradara dan pemain di Keluarga Cemara yang saat itu dibintanginya. Adi Kurdi sosok Abah salah satu yang menjadi teman acting Novia di sinetron tersebut. Termasuk sutradara Dedi Setiadi.

"Ïya, lebih tepatnya reunian ya. Semuanya saya kangen. Termasuk Almarhum Arswendo. Saya yakin dia tersenyum di Surga sana. Dan juga semua tokoh lainnya,” tandas Novia Kolopaking.

Eksekutif Produser Alimi Pictures, Anas Syahrul Alimi mengatakan, film TETA akan mendapatkan sebanyak-banyaknya layar saat penayangannya. Informasi hingga saat ini, TETA aakan mendapatkan 100 layar.

“Mereka (pihak jaringan bioskop 21) menjanjikan akan memberikan seratusan layar di seluruh Indonesia. Dan film ini sama sekali tidak ada hubungannya dengan film Keluarga Cemara. Cerita kita ambil dari novel FX Rudi Gunawan. Disini menceritakan sebuah keluarga melalui sosok Novia Kolopaking dan Adi Kurdi serta pemain lainnya,” tegas Anas di tempat yang sama.

Film Teta mengisahkan suka-duka kehidupan keluarga Abah (diperankan Adi Kurdi) dan Emak (Novia Kolopaking) dengan berbagai persoalan yang musti dilalui dan dimaknainya. Selain Adi KurdiNovia Kolopaking, Ceria Hade, Anisa Fujianti, Pudji Lestari, Wina Zulfiana, Azka Dimas, Novia Syahrani, Cut Ashifa, dan Rani Saidah, film ini juga dilakoni aktor kawakan Ferry Salim dan Teuku Rifku Wikana. Dijajaran produser tercatat nama Imran Hasibuan, Anneke dan FX Rudy Gunawan.

KEYWORD :

Kabar Artis Novia Kolopaking Alimi Pictures Bioskop Indonesia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :