Jum'at, 19/04/2024 18:01 WIB

Gnabry Sindir Chelsea: "London Masih Merah"

Dalam akun Twitter resminya, Gnabry yang pernah berkostum Arsenal mengisyaratkan bahwa The Gunners masih menjadi tim terkuat di ibu kota Inggris tersebut.
 

Bendera Chelsea (Foto: Fox Sports Asia)

London, Jurnas.com - Penyerang Bayern Munich, Serge Gnabry menyindir Chelsea usai The Blues kalah 3-0 atas Bayern Munich dalam babak 16 besar Liga Champions pada Rabu (26/2) dini hari.

Dalam akun Twitter resminya, Gnabry yang pernah berkostum Arsenal mengisyaratkan bahwa The Gunners masih menjadi tim terkuat di ibu kota Inggris tersebut.

"London masih merah," tulis Gnabry.

Bermain di Stamford Bridge, Chelsea ditekuk Munich lewat dua gol Gnabry di menit ke-51 dan 54, serta satu gol Robert Lewandowski.

"Saya selalu senang kembali ke sini ke London, saya punya banyak teman di sini," tutur Gnabry dilansir dari The Sun.

"Kami tahu kami harus bersabar. Kami memiliki permainan di bawah kendali, mengetahui bahwa kami mendapatkan peluang kami dan pada akhirnya kami mengambilnya," imbuh dia.

"Tapi tahun lalu Liverpool mengalahkan Barcelona setelah 3-0, kami harus berhati-hati."

Dibuang dari Arsenal dan West Brom, Gnabry justru bersinar di Bundesliga. Pemain 24 tahun itu mengemas 10 gol dalam 21 penampilan, untuk membantu The Bavarians memimpin di klasemen sementara.

Gnabry merupakan pemain lawan kelima yang mencetak lebih dari dua gol dalam pertandingan Liga Champions di Stamford Bridge.

Dia hanya orang kedua yang melakukannya di babak sistem gugur, menyusul dua gol Ronaldinho pada Maret 2005 ketika Chelsea mengalahkan Barcelona 4-2.

KEYWORD :

Serge Gnabry Chelsea Bayern Munich Liga Champions




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :