Selasa, 23/04/2024 15:31 WIB

PKS Buka Peluang Koalisi dengan Kader NU, PDIP, PKB dan Gerindra

Mardani Ali Sera

Jakarta, Jurnas.com - Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera mengatakan partainya membuka peluang untuk berkoalisi dengan Kader Nahdhatul Ulama (NU), PDI-Perjuangan, PKB dan Gerindra guna menghadapi Pilkada serentak di 270 Kabupaten, Kota dan Provinsi.

"Sangat mungkin (bekerjasama dengan NU), NU diantara yang kita sukai, dengan gerindra juga," kata Mardani di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (14/01/2020).

"Termasuk Juga dengan PKB," sambung wakil rakyat asal Dapil Jakarta Timur itu.

Selanjutnya, PKS juga tidak menutup kemungkinan untuk berkoalisi dengan PDIP, apalagi jika didaerah - daerah itu basis massa PKS nya belum cukup kuat dan jumlah kursi DPRD tak cukup untuk mengusung sendiri.

Meski demikian, DPP PKS tak akan mengintervensi pengurus daerah untuk merumuskan siapa calon yang akan diusung atau didukung partainya.

"Didaerah (Pengurus daerah) dibebaskan, sesuai dengan suasana kebatinan daerah. Kayak di jateng ya kalau gak sama PDIP susah, tapi kalau di Jabar ya kemungkinan kita gak sama PDIP. Karena kebatinannya kita bisa jalan sendiri," ujar Mardani.

Pada kesempatan itu, Mardani juga menegaskan partainya tentu akan lebih mendahulukan kader internal untuk maju sebagai Calon Kepala Daerah ketimbang kader partai lain apabila kader - kader PKS di daerah itu sudah siap untuk maju.

"Didahulukan kader, tetapi kalau ternyata kader tidak. Ya monggoh dibebaskan," katanya.

KEYWORD :

PKS Pilkada Serentak PDIP NU PKB




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :