Selasa, 23/04/2024 23:40 WIB

Forum Wartawan Koperasi Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir

Forum Wartawan Koperasi dan UKM (Forwakop) menunjukkan kepeduliannya terhadap korban banjir. Setelah menggalang dana, Forwakop menyalurkan bantuan kepada rekan-rekannya yang menjadi korban banjir.
Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk ungkapan rasa keprihatinan sesama rekan sejawat.

Ketua Forum Wartawan Koperasi, Syarif Hasan Salampessy saat menyerahkan Bantuan Untuk Korban Banjir

Jakarta, Jurnas.com - Forum Wartawan Koperasi dan UKM (Forwakop) menunjukkan kepeduliannya terhadap korban banjir. Setelah menggalang dana, Forwakop menyalurkan bantuan kepada rekan-rekannya yang menjadi korban banjir.

Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk ungkapan rasa keprihatinan sesama rekan sejawat.

“Karena mereka telah menjadi bagian dari kami, sehingga kami ingin menunjukkan bahwa rasa peduli dengan sesama,” kata Ketua Forwakop Syarif Hasan Salampessy saat menyerahkan bantuan di Jakarta, Senin (6/1/2020) malam.

Sejak banjir melanda Kota Jakarta dan sekitarnya, beberapa wartawan ikut menjadi korban banjir. Rumah mereka terendam banjir, hingga berdampak pada kehidupan sehari-hari anggota keluarganya.

“Kami pun berinisiatif untuk menghimpun sumbangan dari rekan-rekan anggota Forwakop lainnya dan alhamdulillah terkumpul sejumlah uang. Malam ini tim Forwakop langsung menyalurkan kepada wartawan korban banjir baik di Jakarta, Tangerang dan Bekasi,” ujar Syarif.

Walaupun sumbangan yang diberikan jumlahnya tidak terlalu signifikan, namun, wartawan dari RRI itu berharap, bantuan tersebut bisa mengurangi beban wartawan korban banjir dan keluarganya dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

“Kami berharap banjir ini segera teratasi agar tidak memberikan dampak yang berkepanjangan bagi wartawam yang telah menjadi korban,” tutur pria yang akrab disapa Pessy itu.

Sekretaris Forwakop, M Chakim menyampaikan rasa terima kasih kepada wartawan anggota Forwakop yang sudah dengan ikhlas memberikan sumbangan untuk membantu wartawan korban banjir.

“Sumbangan sudah kami salurkan kepada mereka yang berhak. Kami berterima kasih kepada seluruh teman-teman yang sudah secara sukarela mau menyisihkan sedikit rezekinya untuk membantu sesama,” ucap Chakim.

KEYWORD :

Forwakop Koperasi Banjir




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :