Rabu, 24/04/2024 22:21 WIB

Alasan Kenapa Jangan Abaikan Makan Sayur Saat Puasa

Seringkali yang terlewatkan adalah pola konsumsi selama di bulan puasa, terutama mengonsumsi sayuran dan buah-buahan. 

Ilustrasi sayuran (Foto : Boldksy.com)

Jakarta, Jurnas.com - Berpuasa merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan oleh umat Muslim di seluruh dunia pada bulan Ramadan meskipun saat ini tengah menjadi tren juga di kalangan umat non muslim.

Namun yang seringkali terlewatkan adalah pola konsumsi selama di bulan puasa, terutama mengonsumsi sayuran dan buah-buahan. Padahal sayuran dan buah-buahan memiliki manfaat dan nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan.

Tetapi tahukah Anda jika sayuran tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan, menurut Dokter Ahli Gizi Dr. Jovita Amelia, MSc, SpGK, mengonsumsi sayuran juga bisa menjaga ketahanan tubuh selama berpuasa karena sayur mengandung serat yang berguna untuk menahan lapar.

1. Mengandung serat

Banyak makan sayur dan buah karena mengandung serat sehingga saat berpuasa tidak terkena dehidrasi juga dan kalau serat cukup, maka terpenuhi juga kebutuhan protein dan yang lainnya.

"Sayuran memiliki kandungan serat tinggi dapat menahan lapar hingga 14 jam. Salah satu sayuran yang paling populer adalah bayam yang biasa hadir pada menu keseharian keluarga Indonesia," ucap Jovita

2. Nutrisi tinggi

Sementara untuk buah, pisang yang paling sering dikonsumsi karena seratnya yang cukup tinggi dan nutrisinya yang baik untuk kesehatan. Untuk itu, buah dan sayur harus ada di setiap kali sahur dan berbuka puasa. Selebihnya, buah dan bisa dikonsumsi pada saat sebelum tidur.

3. Kenyang lebih lana

Mampu membuat rasa kenyang lebih lama apabila mengkonsumsi buah dan sayur pada saat sahur. Hal itu karena buah sifatnya fruktosa sehingga glukosanya tidak meningkat dengan cepat.

Ditambah lagi indeks glikemiknya rendah membuat gula darah tetap stabil. Sebab, apabila mengkonsumsi makanan yang tinggi glikemik akan membuat cepat lapar.

4. Mengandung vitamin dan mineral

Buah dan sayur mengandung berbagai vitamin dan mineral yang dibutuhkan dalam menjaga daya tahan tubuh. "Apabila dalam satu bulan kebutuhan buah dan sayur tidak terpenuhi maka akan memengaruhi ketahanan tubuh," tambah Jovita.

Dengan memperbanyak mengonsumsi makanan berserat seperti sayuran dan buah, tentunya kita juga akan lebih khusyuk dalam menjalankan ibadah puasa karena stamina tubuh tengah berada dalam kondisi yang optimal.

5. Hindari makanan mengandung gas

"Hindari makan-makanan seperti gorengan, pedas dan santan yang tinggi lemak karena bisa mempercepat pergerakan lambung sehingga lambung menjadi cepat kosong,” pungkas Jovita.

KEYWORD :

Puasa Sehat Konsumsi Sayuran Manfaat Sayuran




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :