Sabtu, 20/04/2024 08:10 WIB

Ronaldo: 1.000 Persen Saya di Juventus Musim Depan

Ronaldo mengatakan, tahun ini merupakan musim pertamanya di Juventus. Karena itu dia menganggap wajar pencapaiannya masih dalam tahap adaptasi alias penyesuaian.

Cristiano Ronaldo (foto: Soccerway)

Turin, Jurnas.com – Cristiano Ronaldo menepis rumor yang menyebut bahwa dirinya akan hengkang dari Juventus musim depan, setelah klub berjuluk Si Nyonya Tua itu tersingkir dari Liga Champions, karena kalah dari Ajax.

Ronaldo mengatakan, tahun ini merupakan musim pertamanya di Juventus. Karena itu dia menganggap wajar pencapaiannya masih dalam tahap adaptasi alias penyesuaian.

“Ini merupakan tahun adaptasi, dan sudah sangat bagus,” ujar Ronaldo kepada Sky Sports usai menang dari Fiorentina.

“Saya merasakan kebahagiaan dan kegembiraan karena tim ini pantas memenangkan gelar karena kami adalah tim terbaik musim ini,” imbuh mantan pemain Real Madrid tersebut.

“Anda tidak selalu bisa menang, kami mencoba semua yang kami bisa, tetapi hanya satu tim yang bisa memenangkan Liga Champions. Tahun depan adalah tahun lagi dan itu mungkin.”

“Saya akan 1.000 persen berada di Juventus musim depan,” tandas dia.

Sebelumnya, dikabarkan bahwa Ronaldo akan hengkang. Adalah surat kabar Italia La Repubblica edisi Kamis (17/4), memprediksi CR7 tidak akan menyelesaikan kontraknya secara penuh di Turin, di mana pesepakbola Portugal itu seharusnya bermain hingga Juni 2022.

Sementara dikutip dari Marca, surat kabar tersebut memperkirakan bahwa musim 2019/2020 nanti akan menjadi kampanye terakhir Ronaldo di Italia.

KEYWORD :

Cristiano Ronaldo Juventus Serie A




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :