Rabu, 24/04/2024 10:22 WIB

Alat "Keduk" Trakindo Ini Diklaim Berteknologi Masa Depan

Sedangkan Cat 320 dilengkapi dengan teknologi masa depan yang bisa memberikan performa terbaik di kelasnya, lebih produktif, semakin akurat.

Atraksi Hydraulic Excavator Next Gen serie Cat® 320GC dan 320 (Foto: Rusman/jurnas.com)

Jakarta- Siang tadi (1/8) PT Trakindo Utama adalah penyedia solusi alat berat Caterpillar yang berkelas dunia di Indonesia, meluncurkan Hydraulic Excavator Next Gen serie Cat® 320GC dan 320. Alat keduk ini diklaim berteknologi masa depan dari soal efisiensi hingga kapasitas bucket standar terbesar kelas 20 ton.

"Produk generasi terbaru ini dilengkapi dengan berbagai teknologi yang didesain untuk semakin meningkatkan produktivitas kerja, namun sekalian menekan biaya operasionalnya," ujar Rozy Andrianto, General Manager Marketing Forestry, Agriculture & Construction Trakindo.

Dikatakan Rozi lagi, berbagai fitur baru dan terdepan dibenamkan, untuk menghasilkan pekerjaan yang lebih akurat, handal, efisien, berkualitas dunia, dengan selalu mengedepankan kenyamanan operator dan keamanan kerja.

"Produk ini dilengkapi dengan berbagai teknologi yang bisa memberikan manfaat terbaik di kelasnya, lebih bertenaga, makin lincah, dan hemat bahan bakar. Produk ini optimal untuk digunakan pada aplikasi ringan, konstruksi, irigasi, hingga membuka lahan jalan," ujar Rozi.

Cat 320 GC dianggap lebih bertenaga dengan kapasitas bucket standar terbesar di kelasnya, yaitu 1m3. Sehingga membuatnya memiliki daya gali lebih kuat dan lincah, serta menghasilkan siklus pekerjaan (cycle time) yang lebih cepat.

Teknologi yang terdapat di Cat 320 GC juga didesain untuk memiliki biaya pemeliharaan yang lebih rendah, yaitu turun hingga 15% dari pendahulunya karena interval pemeliharaan lebih panjang, dan juga kebutuhan suku cadang dan oli lebih sedikit. Konsumsi bahan bakar rata-rata Cat 320 GC turun hingga 20% dari pendahulunya, yaitu menjadi 13 liter/jam.  

Sedangkan Cat 320 dilengkapi dengan teknologi masa depan yang bisa memberikan performa terbaik di kelasnya, lebih produktif, semakin akurat, namun hemat biaya operasional. Produk ini optimal digunakan pada utilisasi berat yang panjang, dan terus-menerus.

Teknologi terdepan pada  Cat 320,  mengajak pelanggan untuk dapat meningkatkan efisiensi dan akurasi kerja hingga 45%. Cat 320 memberikan garansi hemat bahan bakar pada tahun pertama dengan konsumsi rata-rata 16 liter/jam.

David Freddynanto, Chief Marketing Officer Trakindo menjelaskan, “Inovasi secara berkelanjutan adalah cerminan nilai dasar perusahaan untuk mendukung kemajuan pelanggan.

"Melalui teknologi terdepan yang diterapkan pada produk dan layanan, pelanggan kami dapat memperoleh peningkatan efisiensi dan produktivitas yang berimbas positif pada daya saing mereka," ujar David.


KEYWORD :

Alat Berat Teknologi Trakindo Caterpilar




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :