Pagar antiteroris dibangun di Menara Eiffel.(Foto : BBC)
Jakarta - Menara Eiffel dilengkapi pagar pembatas baru yang berfungsi untuk melindungi dari ancaman teror. Pertahanan itu akan selesai pada pertengahan Juli, dengan memakan biaya hampir 35 juta (Rp550 miliar).
Hal itu berdasarkan laporan dari BBC, Sabtu (16/6). Pagar sementara dibangun di sekitar menara pada bulan Juni 2016, dan sekarang digantikan dengan pembatas yang lebih permanen.Lebih dari 240 orang telah tewas dalam serangan teror di Perancis sejak 2015. Bernard Gaudillre, Presiden Socit d`Exploitation de la Tour Eiffel (SETE) yang mengelola monumen ikonik itu, mengatakan dinding baru itu "kokoh untuk keamanan mutlak".Dinding kaca dengan tebal 6,5 cm akan membatasi dua sisi taman Eiffel, dengan dua lainnya dibatasi pagar pembatas dari logam setinggi 3,24 m, tepat seperseratus ketinggian menara.
Ikuti Update jurnas.com di
Google News: http://bit.ly/4omUVRy
Terbaru: https://jurnas.com/redir.php?p=latest
Langganan : https://www.facebook.com/jurnasnews/subscribe/
Youtube: https://www.youtube.com/@jurnastv1825?sub_confirmation=1
KEYWORD : Google News: http://bit.ly/4omUVRy
Terbaru: https://jurnas.com/redir.php?p=latest
Langganan : https://www.facebook.com/jurnasnews/subscribe/
Youtube: https://www.youtube.com/@jurnastv1825?sub_confirmation=1
Menara Eiffel Terorisme Pagar Anti Teror



























