
Ilustrasi kurma
Jakarta - Ramadan merupakan kesempatan menumbuhkan kebiasaan makan yang baik dan teratur. Karena itu diperlukan upaya ekstra untuk mendapatkan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh selama puasa.
Saat yang paling menyenangkan selam bulan puasa adalah berkumpul bersama keluarga dan teman menanti adzan dikumandangkan. Namun ingat, pengalaman menyenangkan bisa menjadi momok menakutkan, misalkan, penyakit maag, pusing-pusing dan lemas. Nah berikut tips sehat berbuka puasa;
Mulailah dengan segelas Air
Mulailah berbuka puasa dengan air, jus segar, atau susu. Sebab air, dapat mencegah dehidrasi Anda. Minumlah 1 - 2 gelas air sebelum makan dan hindari minum saat makan sedang berlangsung agar tidak menunda proses pencernaan Anda.
Ambillah Sebiji Buah Kurma
Raih Hidup Sehat Sampai Usia Lanjut
Secara tradisional, kurma biasanya dihidangkan pertama kali di menu buka puasa. Kurma memiliki semburan gula alami yang bergizi untuk menyokong tubuh dengan energi yang dibutuhkan. Jika Anda menderita sakit kepala pada saat puasa, kemungkinan besar disebabkan oleh gula darah rendah, jadi mulailah buka puasa dengan sebiji atau dua kurma.
Semangkuk Sup
DPR Dukung Penuh Target Indonesia Bebas TBC 2029
Hidangan yang satu ini memang tidak tergantikan pada menu buka puasa. Sup kaya akan air dan membantu penderita dehidrasi. Jika Anda pencinta sup, maka carilah sup miju-miju, tomat, atau sayuran dan hindari sup krim.
Makanlah sayuran
Sayuran kaya akan vitamin, mineral, dan serat dan memberi begitu banyak nutrisi dalam kalori begitu sedikit. Sayuran dapat memberi perasaan kenyang, sehingga Anda makan lebih sedikit di makanan-makanan utama.
Pilih Karbohidrat yang Baik
Pastikan saat buka puasa menunya mengandung karbohidrat baik, seperti, beras merah, pasta gandum utuh atau roti, kentang atau burghul. Karbohidrat kompleks memberikan sumber energi yang lebih stabil dan berkelanjutan disamping serat dan mineralnya
Pililah Protein Tanpa Lemak
Saat berbuka puasa, Anda harus berusaha mengkonsumsi protein berkualitas tinggi yang mudah dicerna dan mengandung semua asam amino esensial. Tubuh Anda membutuhkan protein untuk membangun dan mempertahankan massa otot.
Bikin Santai aja
Jangan terburu-buru menyelesaikan makanan Anda. Setelah menahan makan dan minum sehari, kelebihan beban pada makanan dapat menyebabkan gangguan pencernaan dan masalah lambung lainnya.
Hindari makanan tinggi lemak, Garam dan Gula
Bila mungkin, jauhi makanan berat untuk berbuka puasa yang mengandung lemak, garam dan gula tambahan yang tidak sehat. Saat memasak, buat resep ramadan favorit Anda lebih sehat dengan cara merapikan, memanggang, mengukus dan menghindari menggoreng.
KEYWORD :Ramadhan Kesehatan Tips