Pasien Covid-19 Berkeliaran, NSW Perluas Wilayah Lockdown

Senin, 09/08/2021 11:30 WIB

Sydney, Jurnas.com - Negara bagian New South Wales (NSW), Australia memperluas penguncian (lockdown) Covid-19 ke kota pedesaan Tamworth pada Senin (9/8), menyusul peningkatan kasus virus corona di Sydney.

Perdana Menteri NSW Gladys Berejiklian mengumumkan penguncian terbaru, setelah orang-orang yang diketahui mengidap Covid-19 melakukan perjalanan dari Sydney ke Tamworth tanpa izin.

"Sebagai tindakan pencegahan, para ahli kesehatan telah merekomendasikan kami mengunci Tamworth selama satu minggu," kata Berejiklian dikutip dari Reuters.

Para pejabat juga mendesak orang-orang di daerah Teluk Byron untuk dites, usai seorang pria melakukan perjalanan dari Sydney ke tempat wisata sekitar 767 km ke utara.

New South Wales melaporkan 283 kasus Covid-19 yang didapat secara lokal dalam 24 jam terakhir, naik dari 262 kasus sehari sebelumnya. Sementara Sydney masih dikunci untuk minggu ketujuh berturut-turut.

Sebaliknya, negara bagian Victoria akan melonggarkan pembatasan setelah melaporkan 11 kasus Covid-19 baru, sama seperti hari sebelumnya.

Sebagaimana diketahui, Perdana Menteri Scott Morrison dikecam karena peluncuran vaksin yang lamban, dengan hanya 22 persen warga Australia di atas usia 16 tahun yang divaksinasi sepenuhnya.

Sebuah jajak pendapat oleh surat kabar The Australian menunjukkan, peringkat persetujuan publiknya telah mencapai level terendah sejak pandemi dimulai.

TERKINI
Gelora Cap PKS sebagai Pengadu Domba: Tolak Gabung Koalisi Prabowo-Gibran Taylor Swift Sedih Tinggalkan Pacar dan Teman-temannya untuk Eras Tour di Eropa Komisi I DPR: Pemerintah Perlu Dialog Multilateral Redam Konflik di Timur Tengah Album Beyonce Cowboy Carter Disebut Layak Jadi Album Terbaik Grammy 2025