Linda Gumelar: Generasi Milenial Harus Punya 6 Kompetensi

Sabtu, 20/02/2021 19:20 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Ketua Umum Yayasan Kanker Payudara Indonesia (YKPI) Linda Agum Gumelar mengatakan, di tengah perkembangan teknologi yang sangat cepat, generasi milenial dituntut memiliki enam kompetensi.

Terutama untuk menjadi seorang pemimpin, milenial harus memiliki kekuatan dalam kepribadiannya, sehingga mampu menjadi panutan bagi orang lain, bisa mendorong munculnya ide-ide baru, dan membantu orang-orang yang dipimpin menemukan solusi kreatif untuk menjawab tantangan yang dihadapi tim.

Adapun enam kompetensi yang harus dimiliki milenial antara lain berpikir kritis, kreatif, memiliki keterampilan komunikasi, kolaborasi, mengusai teknologi dan empati.

"Pemimpin yang berhasil merupakan pemimpin yang belajar melalui proses organisasi," kata Linda dalam kegiatan Musyawarah Luar Biasa atau Muslub Dharma Pertiwi 2021 digelar pada Selasa (16/2) lalu.

Linda menegaskan seorang pemimpin harus belajar dan memimpin di mana pun. Baik di lingkungan keluarga, desa, majelis keagamaan, dan juga satuan.

Sebab seorang istri prajurit TNI merupakan sosok yang selalu dinilai memiliki kepemimpinan yang baik di masyakarat.

Linda juga menyampaikan bahwa seorang pemimpin dari Dharma Pertiwi juga harus berpegang teguh terhadap Pancasila dan UUD 1945. Warga Dharma Pertiwi pun harus terampil, disiplin, bertanggung jawab dan mandiri.

Ketua Umum YKPI Linda Agum Gumelar juga mengingatkan pada para anggota Dharma Pertiwi, untuk menumbuhkan rasa kepemilikan organisasi. Ia pun berharap dalam Muslub Dharma Pertiwi 2021 ini, para anggotanya harus memiliki rasa bangga dan mampu menjadi sosok yang bermanfaat bagi masyarat.

TERKINI
Perang Epik Rebutan Kilang Anggur, Brad Pitt dan Angelina Jolie Saling Menuduh Milla Jovovich Ungkap Dirinya Pernah Jadi Baby Sitter Anak-anak Bruce Willis dan Demi Moore Akhirnya Britney Spears Benar-benar Bebas dari Ayahnya Setelah Konservatori Usai 2 Tahun Lalu Scarlett Johansson Dampingi Suaminya Colin Jost Jadi Penghibur di Gedung Putih