AC Milan Teken Mandzukic dengan Kontrak Enam Bulan

Minggu, 17/01/2021 22:06 WIB

Milan, Jurnas.com - AC Milan akan mendatangkan mantan penyerang Juventus, Mario Mandzukic, dengan durasi kontrak enam bulan. Kedua belah pihak sudah mencapai kesepakatan, sebelum pengumuman resmi dari Rossoneri.

Sebagaimana diketahui, pemain 34 tahun itu berstatus agen bebas sejak meninggalkan klub Qatar Al-Duhail pada musim panas lalu.

Dikutip dari Goal pada Minggu (17/1), mantan striker Kroasia yang pensiun usai Piala Dunia 2018 itu dijadwalkan datang ke Milan pada Senin (18/1) besok untuk menandatangani kontraknya.

Meski awalnya Milan menyodori kesepakatan jangka pendek hingga akhir musim, Mandzukic diberikan opsi memperbarui kontrak tergantung pada berapa banyak penampilan yang dia buat sebelum Juni.

Stefano Pioli ingin menambah kekuatan dalam serangan meski Milan tampil luar biasa pada paruh pertama musim ini, yang membuat mereka unggul tiga poin di puncak klasemen Serie A, unggul tujuh poin dari Juventus dengan jumlah 17 pertandingan.

Zlatan Ibrahimovic mengawali musim ini dengan torehan 10 gol dalam enam penampilan liga, tetapi ia absen delapan pertandingan antara November dan Januari karena cedera.

Eks penyerang Barcelona itu membuat comeback di akhir kemenangan 2-0 atas Torino terakhir kali, dan diperkirakan akan bermain melawan Cagliari pada Senin esok.

Mandzukic mencetak 44 gol dalam 162 pertandingan dalam empat musim di Juve, memenangkan tiga gelar Coppa Italia dan satu Supercoppa Italiana.

Juve mencapai final Liga Champions 2017 dengan Mandzukic mencetak tendangan salto yang luar biasa melawan Real Madrid di Cardiff, meskipun tim Spanyol itu akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor 4-1.

TERKINI
Taylor Swift Sedih Tinggalkan Pacar dan Teman-temannya untuk Eras Tour di Eropa Komisi I DPR: Pemerintah Perlu Dialog Multilateral Redam Konflik di Timur Tengah Album Beyonce Cowboy Carter Disebut Layak Jadi Album Terbaik Grammy 2025 Ryan Gosling Bikin Aksi Kejutan ala Stuntman The Fall Guy di Universal Studios