Balitbangtan Kementan Dukung Pemetaan Tanah Global

Selasa, 21/01/2020 15:05 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pertanian (Kementan) mempersiapkan peta tanah nasional skala 1:500.000 untuk mendukung pemetaan global yang dilakukan Food Agriculture Organization (FAO).

Peta tanah akan ditampilkan dengan sistem klasifikasi World References Base (WRB) yang dikembangkan lembaga PBB yaitu FAO dan Unicef.

"Indonesia sudah memiliki peta tanah skala 1:250.000 dan 1:50.000 untuk seluruh Indonesia, tetapi dengan sistem klasifikasi taxonomy yang dikembangkan USDA," kata peneliti pemetaan tanah dari Badan Penelitian dan Pengembangan Sumberdaya Lahan Pertanian (BBSDLP), Yiyi Sulaeman.

Dengan demikian secara prinsip Indonesia tinggal melakukan pemadanan nama-nama tanah pada dua sistem klasifikasi yang berbeda sekaligus melakukan generalisasi peta.

Partisipasi Indonesia penting untuk mendukung kajian sebaran jenis-jenis tanah di dunia. Saat ini negara di Afrika sudah lebih dahulu menyelesaikan, sementara negara di Asia Tenggara sedang melakukannya bersama-sama termasuk Indonesia.

Menurut Yiyi, komunitas tanah global sepakat menyelesaikan peta tanah dunia karena permintaan masyarakat terhadap peta tanah semakin tinggi.

"Dulu ilmuwan ilmu tanah hanya melayani sektor pertanian, kini ilmuwan ilmu tanah juga dituntut melayani sektor lain hingga yang tak pernah terbayangkan seperti sektor kesehatan," kata Yiyi.

Demikian pula informasi tanah sangat bermanfaat untuk mitigasi bencana. Tanah dengan struktur lepas di atas lapisan kedap air ternyata berpotensi longsor ketika berada di daerah bercurah hujan tinggi.

"Informasi sebaran mereka sangat berharga untuk para pengambil kebijakan," kata Yiyi.

Menurut Yiyi, peta tanah global tersebut di masa depan dapat diakses oleh semua kalangan sepanjang terkoneksi internet. "Peta tanah dapat dibuka seperti layaknya membuka Google Earth," kata Yiyi.

Dengan demikian informasi tanah semakin terbuka dan bukan monopoli ilmuwan tanah saja.

Output serupa telah dihasilkan oleh Afrika berupa Soil Map of Afrika, dan Indonesia bersama 14 negara lain akan menyusun Soil Map of Asia, ungkap Dr. Husnain dalam kesempatan lain.

Inisiasi AFACI dengan menjadikan Indonesia sebagai partner langsung penyusunan peta tanah ini menurut Kepala Badan, Fadjry Djufry bahwa AFACI memiliki kepercayaan kepada peneliti-peneliti Indonesia, khususnya Badan Litbang Pertanian, jelasnya dalam kesempatan terpisah.

TERKINI
Taylor Swift Sedih Tinggalkan Pacar dan Teman-temannya untuk Eras Tour di Eropa Album Beyonce Cowboy Carter Disebut Layak Jadi Album Terbaik Grammy 2025 Ryan Gosling Bikin Aksi Kejutan ala Stuntman The Fall Guy di Universal Studios Dwayne Johnson Senang Jadi Maui Lagi di Moana 2