Dua Setelit Iran Disebut Melanggar Resolusi DK PBB

Kamis, 17/01/2019 19:32 WIB

Paris - Pemerintah Prancis mengecam dua satelit Iran yang diluncurkan ke luar angkasa karena dianggap menantang resolusi Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) nomor 2231.

Hal itu disampaikan lewat  pernyataan tertulis dari Kementerian Luar Negeri Prancis. Sedari dulu program balistik Iran terus membuat Prancis cemas dan juga komunitas internasional.

"Kami menyerukan Iran untuk tidak meluncurkan rudal balistik baru yang dapat membawa senjata nuklir, termasuk peluncur satelit ke ruang angkasa," tegas pernyataan tersebut.

Jurnas.com melansir dari Anadolu, Prancis juga memperingatkan Iran agar mematuhi dan menghormati resolusi DK PBB. Namun pemerintah Negeri Para Mullah itu mengatakan, peluncuran satelit tidak melanggar resolusi Dewan Keamanan. 

Televisi pemerintah Iran mengutip Menteri Informasi dan Komunikasi Mohammad-Javad Azari Jahromi, mengatakan, satelit itu gagal mencapai kecepatan yang ditetaplan pada tahap ketiga peluncuran.

Presiden Iran Hassan Rouhani, mengatakan, meski telah mengalami kegagalan kecil namun Iran telah mencapai hasil yang penting.

Rouhani mengungkapkan Iran akan mencari solusi untuk menyelesaikan masalah kecil tersebut dalam beberapa bulan mendatang. “Kami akan bersiap kembali (untuk peluncuran)," kata Rouhani.

TERKINI
Anak Buah Arne Slot Bakal Menyusul Gabung Liverpool Unggah Foto Dirinya Menangis, Instagram Justin Bieber Diserbu Penggemar Mitsubishi Fuso Dukung Jambore Canter Mania di Jambi Gara-gara Masalah Pita Suara, Jon Bon Jovi Anggap Shania Twain Adiknya