Harga Minyak Dunia Melandai Gegara Dolar Jatuh

Kamis, 03/01/2019 10:45 WIB

Singapura – Harga minyak mentah dunia pada Kamis (3/1) merosot, di tengah jatuhnya nilai tukar dolar, serta peringatan analis ekonomi terkait perlambatan ekonomi, karena pasokan minyak meningkat secara global.

Minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) AS berada di harga US$45,93 per barel pada 01.52 GMT, turun 61 sen atau 1,3 persen dari penyelesaian terakhir mereka.

Sementara minyak mentah berjangka internasional Brent turun 36 sen, atau 0,7 persen, menjadi US$54,55 per barel.

Sebelumnya pasar diguncang oleh jatuhnya nilai tukar dolar AS lebih dari tiga persen terhadap yen Jepang, dan setelah raksasa teknologi AS Apple memangkas perkiraan penjualannya.

“Kami tidak melihat besarnya perlambatan ekonomi, khususnya di China Raya,” ujar kepala eksekutif Apple Tim Cook.

Perlambatan di China dan gejolak di pasar saham dan mata uang membuat investor gelisah, termasuk di pasar minyak.

TERKINI
Masih Seksi di Usia 61 Tahun, Demi Moore Dipuji Putrinya Rumer Wilis Perselisihan Hukum antara Jamie Spears dan Britney Spears Terus Berlanjut Presiden Joe Biden Beri Penghargaan Bergengsi untuk Michelle Yeoh Jewel Tampilkan Karya Seni dalam Balutan Gaun Perak Iris van Herpen