Sanksi AS Tak Bikin Iran Kendor

Selasa, 25/12/2018 14:50 WIB

Teheran – Presiden Iran Hassan Rouhani menyebut sanksi Amerika Serikat tidak membuat negaranya lumpuh. Kendati berpengaruh pada kehidupan dan pertumbuhan ekonomi Teheran, Rouhani menegaskan pemerintah tidak akan bertekuk lutut.

“Tujuan Amerika adalah untuk membuat sistem Islam Iran bertekuk lutut, dan itu akan gagal dalam hal ini,” kata Rouhani saat menyajikan anggaran negara di depan parlemen.

“Sanksi tidak akan mempengaruhi kehidupan masyarakat, dan pembangunan negara, serta pertumbuhan ekonomi,” tegasnya.

Dalam pidatonya, Rouhani juga menyampaikan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RABPN) pada 2019 sebesar 4.700 triliun real atau US$47 miliar.

Seperti diketahui, Washington menerapkan kembali sanksi terhadap perdagangan mata uang, logam, dan sektor otomotif Iran pada Agustus, setelah menarik diri dari kesepakatan multinasional 2015 yang mencabut sanksi sebagai imbalan atas pembatasan program nuklir Iran.

Negara-negara Eropa telah mengkritik Amerika Serikat karena menarik diri dari perjanjian itu dan telah menyusun paket langkah-langkah ekonomi untuk membantu mengimbangi dampak tekanan AS terhadap ekonomi Teheran.

TERKINI
Perang Epik Rebutan Kilang Anggur, Brad Pitt dan Angelina Jolie Saling Menuduh Milla Jovovich Ungkap Dirinya Pernah Jadi Baby Sitter Anak-anak Bruce Willis dan Demi Moore Akhirnya Britney Spears Benar-benar Bebas dari Ayahnya Setelah Konservatori Usai 2 Tahun Lalu Scarlett Johansson Dampingi Suaminya Colin Jost Jadi Penghibur di Gedung Putih