Barca Tak Pernah Menang di El-Clasico Tanpa Messi

Minggu, 21/10/2018 08:27 WIB

Jakarta - Barcelona akan menghadapi Clasico pertama mereka sejak 2007 tanpa Lionel Messi setelah kapten Catalans mengalami cedera lengan saat melawan Sevilla, Minggu (21/10).

Dalam laga tersebut, Messi menyumbang satu gol dan satu assist sebelum akhirnya ia ditarik keluar dan digantikan Ousmane Dembele kala terjatuh dan mengalami patah tulang.

Messi ditarik setelah penundaan yang lama, dan Barca menegaskan dalam sebuah pernyataan setelah kemenangan 4-2 mereka bahwa tes menunjukkan patah tulang di lengan kanannya.

Itu berarti pertandingan Minggu depan antara Barca dan Real Madrid akan menjadi Clasico pertama tanpa Messi atau Ronaldo selama 11 tahun.

Tentu hal itu merupakan kerugian bagian Blaugrana pasalnya, tanpa Messi Barca belum pernah menang di laga El-Clasico sejak ia berseragam Barcelona.

Berikut fakta unik Messi di El-Clasico dilansir Soccerway:

Messi telah bermain dalam 38 pertandingan Clasico untuk Barca, dengan tim Catalan memenangkan 17 dari pertemuan tersebut dan kalah 12 kali.

Sang Kapten telah mencetak 26 gol melawan Real Madrid, mencetak gol dalam empat dari lima penampilan terakhirnya di Clasico.

Messi telah dua kali mencetak hat-trick Clasico, yang pertama datang pada Maret 2007 dan yang kedua datang tujuh tahun kemudian di Santiago Bernabeu.

Dari 38 penampilan Messi di Clasico, delapan telah datang di final, termasuk Supercopa de Espana. Dalam pertandingan tersebut, dia telah mencetak enam kali.

Messi telah tampil dalam 35 pertandingan Clasico berturut-turut untuk Barca, terakhir absen dalam pertemuan dengan Madrid pada 2007 ketika dia mengalami cedera paha.

Barca telah memainkan dua kali Clasico tanpa Messi sejak debutnya, dengan pasukan Frank Rijkaard bermain imbang 1-1 di kandang pada 2006 dan kalah 1-0 pada tahun berikutnya.

TERKINI
Perang Epik Rebutan Kilang Anggur, Brad Pitt dan Angelina Jolie Saling Menuduh Milla Jovovich Ungkap Dirinya Pernah Jadi Baby Sitter Anak-anak Bruce Willis dan Demi Moore Akhirnya Britney Spears Benar-benar Bebas dari Ayahnya Setelah Konservatori Usai 2 Tahun Lalu Scarlett Johansson Dampingi Suaminya Colin Jost Jadi Penghibur di Gedung Putih