Korsel Berhenti Impor Minyak Iran

Senin, 24/09/2018 18:45 WIB

Seoul - Direktur Hubungan Masyarakat Kementerian Minyak Iran, Kasra Nouri mengatakan Korea Selatan adalah negara pertama yang berhenti mengimpor minyak mentah Iran setelah Amerika Serikat (AS) hengkang dari perjanjian nuklir 2015 pada Mei.

"Selama hampir tiga bulan, Korea Selatan tidak lagi membeli minyak mentah dari Iran," teranganya.

Komentar Nouri merupakan jawaban dari klaim pejabat Negeri Ginseng bahwa perusahaan Korea Selatan dan Iran masih bekerja sama meskipun ada tekanan Gedung Putih.

Menurut kantor berita Iran, Shana, Duta Besar Korea Selatan untuk Iran, Yu Chang Hwang mengatakan, perusahaan Korea Selatan bersedia untuk terus bekerja sama dengan Iran, terlepas AS keluar dari perjanjian tersebut dan pemberlakuan kembali sanksi ke Teheran.

Sementara itu, Yu telah menemui Wakil Ketua Kamar Dagang Teheran, Industri, Pertambangan dan Pertanian untuk Urusan Internasional Mohammad Reza Bakhtiari untuk membicarakan hal ini.

"Perusahaan Korea Selatan tidak menghentikan kerja sama perdagangan dan bisnis dengan perusahaan Iran selama masa sanksi," tegas duta besar itu, mengacu pada pemberlakuan sanksi ekonomi ke Iran sebelum pakta 2015.

Sekedar diketahui, India, Korea Selatan, dan Jepang adalah tiga pelanggan utama minyak mentah Iran di Asia, Sebelum Mei, Korsel mengimpor rata-rata 180.000 barel per hari dari Iran. (aa)

TERKINI
Taylor Swift Sedih Tinggalkan Pacar dan Teman-temannya untuk Eras Tour di Eropa Album Beyonce Cowboy Carter Disebut Layak Jadi Album Terbaik Grammy 2025 Ryan Gosling Bikin Aksi Kejutan ala Stuntman The Fall Guy di Universal Studios Dwayne Johnson Senang Jadi Maui Lagi di Moana 2